NEWS

Gubernur Sultra Lauching Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum

1094
×

Gubernur Sultra Lauching Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum

Sebarkan artikel ini
Tampak Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU)

KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi, SH melaunching Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama, di PLN ULP Wuawua, jalan DI. Panjaitan, Kelurahan Wundudopi, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Senin 17 Januari 2022.

Gubernur Sultra menyambut positig pembangunan SPKLU di Kota Kendari yang merupakan stasiun pertama di Sultra. Ia berharap SPKLU dapat dimanfaatkan untuk mendukung program pengunaan kendaraan bermotor listrik di Sultra.

SPKLU merupakan pengisian bahan bakar pertama yang ada di Sultra dengan memiliki kapasitas 2×25 kilowat yang juga merupakan SPKLU terbesar dibanding Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat dengan bisa melakukan pengisi secara serentak empat kendaraan sekaligus

General Manager PLN Unit Induk Wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel), Sultra dan Sulbar, Awaluddin hafid mengatakan peresmian SPKLU itu berangkat dari peraturan presiden nomor 55 tahun 2019 tentang percepatan program kendaraan bermotor listrik berbasis baterei (KBLBB).

Baca Juga : Surunuddin Resmikan KM Konsel 01 

“Percepatan penggunaan kendaraan bermotor listrik di Indonesia perlu tentunya didukung dengan pembangunan infrastruktur pengisian ulang yang memadai sebagaimana sesuai dengan peraturan presiden,” ujarnya, Senin 17 Januari 2022

Hadirnya SPKLU di Sultra itu di dorong dengan adanya peningkatan daya listrik rumah tangga yang terus tembuh tiap tahunnya, sehingga mendukung pengguna KBLBB. Terlebih di setiap kendaraan bermotor listrik lengkapi dengan alat pengisi batrei yang bisa digunakan di rumah masing-masing

Untuk secara kekuatan listrik Sultra memiliki kapasitas yang lebih dari cukup untuk membangun SPKLU ditiap kabupaten/kota dan rencana untuk di tahun 2023 akan diitambah 600 kilowot untuk mendukung pengembangkan kendaraan bermotor listrik

Besarnya kapasitas SPKLU yang ada di Sultra, diketahui hanya membutuhkan 1,5 jam untuk melakukan pengisian sampai 100% dan untuk pengisian di rumah bisa mencapai hingga 5 jam lamanya

Secara umum di Indonesia PLN telah membangun 75 SPKLU di tahun 2021 dan untuk tahun 2022 rencananya akan membangun 40 SPKLU

“Insyallah 4 yang akan kita bangun di sulawesi Selatan, tenggara dan barat ini,” katanya. Juga SPKLU ini merupakan Icon kemajuan suatu daerah dan icon komitmen daerah untuk menjadikan listrik itu menjadi lebih green,” pungkasnya

Launching SPKLU juga dihadiri Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir dan Bupati Konawe Utara (Konut) H.Ruksamin di PLN ULP Wua-Wua UP3 saat peresmian SPKLU.

 

Reporter : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page