Reporter : Muh Ardiansyah R.
Editor : Wiwid
KENDARI – Kemah eksekutif dan pelantikan Majelis Pembina Daerah (Mabida) gerakan Pramuka, Sulawesi Tenggara (Sultra), yang berlangsung di ruang terbuka hijau (RTH) Kompleks Bumi Praja Anduonohu, resmi dibuka, Kamis (5/9/2019).
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, mulai 5 hingga 6 September 2019 itu, diikuti sebanyak 925 peserta, yang terdiri dari unsur Pemrpov Sultra, Gubernur, Wakil Gubernur, Ketua DPRD, Ketua Pengadilan Tinggi, Kejati, Kapolda, Kabinda, Danrem, Danlanal, Danlanud, Ketua Pengadilan Tinggi Agama, Sekda dan Bupati/Walikota se-Sultra.
Gubernur Ali Mazi yang membuka kegiatan itu mengatakan, kemah eksekutif ini tak lain untuk meningkatkan silaturahmi antar Muspida di Sultra.
Baca Juga:
- Pj Bupati Busel Ridwan Badallah Tancap Gas, di Hari Pertama Menjabat
- Dukung Ketahan Pangan Nasional, Bulog Unaaha, Kabupaten Konawe Terus Lakukan Penyerapan Hasil Produksi
- Terjadi Kekosongan Jabatan di Lingkup OPD Prov Sultra, Anggota DPRD Syahrul Said : Kondisi Sedang Tak Baik Baik Saja
- PT Electronic City Indonesia Resmi Buka Gerai Baru di The Park Mall Kendari, Hadirkan Ragam Promo
- Bangun Sinergi, Pemda Konawe Bersama BPS Jaga Stabilitas Harga
- Usai Dilantik Jadi Pj Bupati Busel, Ini Langkah Awal Ridwan Badalah
Ia juga berharap, kemah eksekutif ini berjalan lancar dan menjadi contoh hingga ditingkat nasional.
“Semoga pengabdian dalam kegiatan ini, dapat berjalanan lancar, sehingga menjadi kemah percontohan tingkat nasional,” ungkapnya.