KENDARI – Perayaan Hari Ulang Tahun atau HUT ke-58 Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal dilaksanakan di Kota Baubau mulai 22-28 Mei 2022.
Bertepatan dengan momen tersebut, Ketua Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Sultra, Abdurrahman Shaleh menyebut raihan putra-putri Sultra yang berhasil meraih medali emas dan perak pada ajang SEA Games 2022 di Vietnam merupakan kado HUT untuk Sultra.
“Kado Ultah ke- 58 untuk Sultra prestasi kian gacor kembali diraih atlet dayung putri asal Sultra Dayumin di ajang SEA Games 2022 di Vietnam,” jelasnya Sabtu, 21 Mei 2022.
Baca Juga : Satresnarkoba Polres Kolaka Utara Ringkus Pengedar Sabu, Pelaku Pekerja Tambang
Lanjut Ketua DPRD Sultra ini menjelaskan Arena Hai Phong Rowing and Canoeing Center menjadi saksi Dayumin merebut medali emas di nomor 200 meter kano 4 putri.
“Pencapaian itu disabet bersama tiga atlet putri lainnya yaitu Nurmeni, Sella Olce dan Riska Andriyani. Yang pasti Dayumin, Julianti, Ali Buto, Burhan dan Sofyanto sukses mempersembahkan 2 emas dan 5 perak,” jelasnya.
Selanjutnya ARS menyebutkan raihan ini bukan saja untuk Indonesia, tetapi ini menjadi kado istimewa untuk Ultah Sultra ke 58.
” Saya sangat bangga atas perjuangan keras para atlet kita di SEA Games atas nama bangsa dan negara,” pungkasnya.
Reporter : Sardin.D