KOLAKA TIMURPENDIDIKAN

Masuk Tiga Besar Nasional, Tim SMPN 1 Tirawuta Lolos Babak Akhir Cerdas Cermat Kemendikbud

560
×

Masuk Tiga Besar Nasional, Tim SMPN 1 Tirawuta Lolos Babak Akhir Cerdas Cermat Kemendikbud

Sebarkan artikel ini
SMPN 1 Tirawuta. Foto: IST

Redaksi

KENDARI – Tiga siswa SMPN 1 Tirawuta Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) dinyatakan lolos dalam babak akhir cerdas cermat daring SapaDRB, yang digelar Pusat Data dan Teknologi Informasi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Pusdatin Kemendikbud).

Ketiga siswa tersebut yakni Asta Kristiawan, Diah Purnama Sari, Made Merta Santika. Kompetisi ini sendiri dilaksakanakan mulai 5 sampai dengan 9 Mei 2020.

Para siswa yang turun dalam kompetisi tersebut dengan nama kelompok SPENTIR-01, diberikan skor 40340 atau berada dalam urutan ketiga secara nasional dalam babak penyisihan kompetisi tersebut.

Berdasarkan surat Pusdatin Kemendikbud bernomor 2256/J1/PP/2020 tentang pengumuman peserta dijelaskan, untuk babak akhir akan digelar Sabtu, 9 Mei 2020 melalui tautan webex meeting

“Selamat buat SMPN 1 Tirawuta Kabupaten Kolaka Timur atas lolosnya ke babak akhir lomba cerdas cermat daring tingkat nasional semoga sukses dan menjadi juara aamiin,” kata Kepala Dinas Kominfo, I Nyoman Abdi.

Dalam suratnya Pusdatin Kemendikbud juga menjelaskan, adapun hal yang perlu diperhatikan untuk persiapan babak akhir bagi siswa yakni :

1. Peserta akan mendapatkan tautan webex meeting untuk melaksanakan babak akhir, melalui pembimbing/pendamping masing-masing melalui alamat email atau whatsapp (tautan webex tidak dapat diakses oleh umum)

2. Babak akhir dilaksanakan Sabtu, 9 Mei 2020 pukul 08.00 WIB, diharapkan setiap peserta dan pembimbing dapat mempersiapkan diri.

3. Peserta diharapkan dapat mengaktifkan kamera dan mic pada saat pelaksanaan babak akhir, sehingga mohon dapat dipersiapkan perangkat dan koneksi yang memadai

4. Detail mekanisme pelaksanaan babak akhir akan dijelaskan melalui room webex yang diberikan

5. Peserta yang melaju ke babak akhir, juara, dan pendamping akan mendapatkan sertifikat.

You cannot copy content of this page