NEWS

Muscab PBB Kolut Alot, Dua Calon Ketua Raih Suara Sama

788
×

Muscab PBB Kolut Alot, Dua Calon Ketua Raih Suara Sama

Sebarkan artikel ini
foto bersama para pengurus DPW,DPC dan PAC Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Kolaka Utara usai Pelaksanaan Muscab. Foto : Mediakendari.com/Pendi

Reporter: Pendi
Editor: Kardin

LASUSUA – Musyawarah Cabang (Muscab) IV Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) berlangsung sengit dan menghasilkan dua kandidat dengan suara yang sama.

Dua Calon Ketua DPC PBB Kolut itu yakni Ashar dan Muhammad Haidirman Sarira dengan porelah tertinggi yaitu masing-masing mendapat 10 suara dari 20 pemilik hak suara.

Atas kejadian itu, Muscab pun berlangsung alot dan diwarnai beberapa kali interupsi dari peserta.

Menanggapi hal tersebut, Pimpinan Sidang Pleno, Takdir mengatakan, apapun hasil Muscab akan tetap dibawa ke DPP PBB untuk mendapat Surat Keputusan (SK) sebagai ketua terpilih.

“Jadi siapa pun nanti yang di SK kan dari dua kandidat itu, maka itulah Ketua DPC PBB Kolut Periode 2019-2024 dan ini sudah sesuai dan telah diatur di dalam AD/ART,” paparnya di salah satu hotel di Kolut, Selasa (31/12/2019).

Adapun 20 yang memiliki hak suara yaitu sebanyak 15 Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan masing-masing Satu dari Majelis Pimpinan Cabang (MPC), Badan Kehormatan Cabang (BKC), DPC ,Fraksi DPRD serta Muslimat Cabang PBB Kolaka Utara.

BACA JUGA :

Muscab PBB sendiri dibuka oleh Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar melalui Asisten I, Ashar yqng dalam sambutannya menuturkan bahwa peran partai politik sangat besar dalam bersinergi dengan pemerintah daerah dalam meningkatkan pembangunan dan PBB pada Pemilu 2019 lalu mendapatkan satu Fraksi di DPRD Kolut.

“Itu menandakan bahwa kepercayaan masyarakat terhadap PBB dan Kader PBB sangat disuka oleh masyarakat Kolut,” terangnya. (b)

You cannot copy content of this page