Kendari

Musprov Perbasasi Sultra, Agista Minta Pertahankan Prestasi

414
×

Musprov Perbasasi Sultra, Agista Minta Pertahankan Prestasi

Sebarkan artikel ini
Ketua Koni Sultra
Ketua KONI Sultra, Agista Ariyani Ali Mazi saat membawakan sambutan pada Musprov Perbasasi Sultra. (Foto: Rahmat R)

Reporter : Rahmat R.

KENDARI – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tenggara (Sultra) Agista Ariyani dalam musyawarah provinsi (Musprov) Persatuan Baseball dan softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sultra mengungkapkan prestasi yang selama ini telah dicapai tetap dipertahankan agar mampu bersaing ke kanca Internasional.

“Perbasasi dituntut dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Selalu dengan prestasi unggulan dan mampu mencapai prestasi yang diharapkan,” katanya saat membuka acara Musprov Perbasasi pada salah hotel di Kendari, Rabu 15 Juli 2020.

Istri Gubernur Sulrtra, H Ali Mazi, SH ini mengatakan dalam Musprov juga bakal ada pemilihan Ketua Perbasasi Sultra yang baru sehingga dalam empat tahun mendatang harus ada progres peran aktif bersama seluruh pengurus.

“Kita berharap kegiatan ini berlangsung dengan lancar bisa menghasilkan hal-hal yang baik bagi Perbasasi Sultra ke depannya. Karena selama ini telah menjadi kebanggaan bagi KONI dan masyarakat Sultra atas prestasi mereka, ” ujar Ketua Tim PKK Sultra ini.

Sementara, Ketua Perbasasi Sultra, Pahri Yamsul berharap musyawarah tersebut menghasilkan beberapa poin penting.

“Salah satunya, kita target Emas pada Papua. Jangan sampai momen ini hilang sehingga diharap berkesinambungan dan bisa mencapai target tersebut, ” singkatnya. (c).

You cannot copy content of this page