HEADLINE NEWSKONAWENEWSPARTAI POLITIKPILEGPOLITIK

PAN Raih Kursi Terbanyak di DPRD Konawe

1097
×

PAN Raih Kursi Terbanyak di DPRD Konawe

Sebarkan artikel ini
Rapat Pleno Terbuka KPU Kabupaten Konawe di Hotel Grand Nugraha Unaaha, Selasa,(13/8/2019). Foto : Run/Mediakendari.com

Redaksi

UNAAHA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe menetapkan perolehan kursi partai politik (Parpol) dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Konawe, hasil Pemilu tahun 2019.

Perolehan kursi partai dan DPRD Konawe ini ditetapkan dalam rapat pleno terbuka di Hotel Grand Nugraha Unaaha, Selasa.(13/8/2019)

Rapat pleno yang dipimpin Ketua KPU Konawe, Muhammad Azwar ini menetapkan PAN sebagai Parpol dengan raihan kursi terbanyak yakni 8 kursi.

Untuk raihan kursi Parpol lainnya, yakni Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) 5 kursi, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 4 kursi, Partai Bulan Bintang (PBB) 3 kursi, Partai Demokrat 3 kursi.

Selanjutnya, Partai Golongan Karya (Golkar) 2 kursi, Partai Nasional Demokrat (NasDem) 2 kursi, Partai Persatuan Indonesia (Perindo) 1 kursi, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 1 kursi, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 1 kursi.

BACA JUGA :

Sementara itu, untuk daftar calon terpilih anggota DPRD Konawe periode 2019-2024, hasil Pemilu 2019 yakni, di Dapil I: Rusdianto, SE, MM (PDIP), H.Alaudin, SH, MH (PBB), Marsuddin (PAN), H.Abd Rahim (Gerindra), Ahmad Sulfadli (Demokrat), Rahmawati Buhari Matta Silondae, SE (NasDem), H.Gamus, SH (Golkar), Safiudin (PKB)

Dapil II: Dr.H.Ardin, S.Sos, M.Si (PAN),Hermansyah Pagala, SE (Gerindra), Sudirman, SE (NasDem), Umar Dema, S.Sos, MM (Demokrat), Devi Thesya Feriska Konggoasa, SH (PAN) Samsuddin (PBB), H.A.Ginal Sambari, S.Sos, M.Si (Golkar)

Dapil III : Hj.Murni Tombili (PDIP), Nuryadin Tombili, Sitti Nurianti, S.Sos (PAN), Ulfiah, SE (Gerindra), Juhardin, SE (Perindo),

Dapil IV : I Made Asmaya, S.Pd (PDIP), Susi Sri Hartinah, A.Md, Keb, Haryadi (PAN), Drs.H.Tajuddin Dongge (Gerindra), Samiri, S.Sos (PKS)

Dapil V : Hj.Suriyana, S.Pdi (PDIP), Benny Setiadi Burhan, SE (PAN) dan Kadek Rai Sudiani (Gerindra),Kristian Tandabioh, SH, M.AP (PBB), Drs.H.Mustakin, M.Si ( Demokrat),

Rapat pleno ini turut dihadiri Komisioner KPU Konawe, Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Konawe, Waka Polres Konawe, Kompol Jajang Kiswara, A.Md dan pengurus Partai Politik peserta Pemilu 2019.

You cannot copy content of this page