FEATUREDKendariPOLITIK

PAN Siapkan Kadernya Untuk Bertarung di Pileg 2019

437
×

PAN Siapkan Kadernya Untuk Bertarung di Pileg 2019

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar pelatihan bertajuk Kader Amanat Dasar (KAD), di salah satu hotel di Kendari. Kegiatan ini dilaksanakan pada 13 Desember hingga 14 Desember 2017.

Menurut Sekretaris DPW PAN Sultra, Adriatma Dwi Putra (ADP), kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mempersiapkan kader yang siap bertarung pada Pemilihan Calon Anggota Legislatif (Pilcaleg) maupun pemilihan eksekutif kedepan.

“Kegiatan ini dalam rangka mempersiapkan kader partai yang siap bertarung dalam Pilcaleg dan pemilihan eksekutif di tahun mendatang, sehingga tradisi kemenangan PAN Sultra terus berlanjut,” papar ADP, Rabu (13/12).

ADP juga berharap, kegiatan ini dapat berlangsung lancar dan melahirkan kader dengan jiwa petarung yang tinggi.

“Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan dapat berjalan lancar, tidak ada masalah, dan akan melahirkan kader dengan jiwa petarung yang tinggi,” harapnya.

Sementara itu, Bakal Calon Gubernur Sultra, Asrun mengungkapkan, lulusan dari acara pelatihan tersebut akan menjadi tambahan amunisi untuk mengantarkan kader PAN menjadi Gubernur Sultra.

“Lulusan pelatihan hari ini akan menjadi tambahan amunisi untuk memenangkan saya sebagai kader PAN di Pilgub tahun 2018 mendatang,” tutur Asrun.

Reporter: Iwal Taniapa
Editor: Jubirman

You cannot copy content of this page