HEADLINE NEWS

Pinjaman Rp 1,2 Triliun di PT. SMI, Cair Bulan Depan

530
Ketgam : Ilustrasi pinjaman (Foto cermati.com)

Reporter : Rahmat R.

Editor : Indah

KENDARI –  Pinjaman senilai Rp. 1,2 triliun yang diajukan pemerintah provinsi (Pemprov) Sulawesi Tenggara (Sultra) ke PT. Sarana Multi Infrastruktur (PT. SMI), bakal segera cair Juli 2020. Kini, pinjaman tersebut sudah dalam pembahasan di Kementerian dalam negeri (Kemendagri) dan Kementerian keuangan (Kemenkeu).  

Pinjaman itu akan digunakan Pemprov untuk pembangunan Rumah Sakit (RS) Jantung dan Jalan Wisata Toronipa.

Plt Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Beppeda) Sultra,  Robbert Maturbongs, mengatakan, saat ini pinjaman yang diajukan itu sudah dalam tahap lanjutan di PT SMI. Bahkan, semua kekurangan dokumen yang diminta oleh BUMN tersebut, sudah dipenuhi Pemprov.

“Sekarang sementara proses pembahasan di PT. SMI untuk persiapan perjanjian, semua dokumen administrasi sudah lengkap, ” katanya saat dihubungi via telepon selular-nya, Rabu, 17 Juni  2020.

Jika semua berlajan lancar, maka pencairan bisa tepat waktu tepatnya Juli tahun ini,  seperti yang sudah ditargetkan.

“Sesuai hasil rapat dengan PT. SMI, perjanjian sudah ditandatangani pencairan dilakukan pada bulan Juli 2020,” jelasnya.

Menurut Robert, pandemi Covid-19 menjadi salah satu penghambat semua proses pengurusan pinjaman tersebut.

“Kendalanya kita saat ini, tidak bisa dilakukan pertemuan tatap muka langsung dengan PT. SMI, karena masih dalam suasana Pandemi Covid-19, ” tandasnya.  

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version