KONAWENEWS

Pj Bupati Konawe Siap Kabulkan Keinginan Masyarakat Desa Walandewa

341
×

Pj Bupati Konawe Siap Kabulkan Keinginan Masyarakat Desa Walandewa

Sebarkan artikel ini

KONAWE, Mediakendari.com – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Harmin Ramba mengaku siap mengabulkan keinginan masyarakat desa Walandewa, Kecamatan Routa terkait perbaikan jalan dan irigasi untuk meningkatkan hasil pertanian warga desa itu.

“Pembangunan jalan ini harus konferensif terpadu tidak ada spot yang di prioritaskan tapi keseluruhan akan di perbaiki,” ungkap Harmin Ramba, Sabtu 21 Oktober 2023.

Selain itu, Harmin juga bakal menyalurkan pupuk sesuai kebutuhan dan luas areal lahan yang dimiliki petani Desa Walandewa. “Untuk saluran irigasi akan langsung di tinjau dan dilakukan perbaikan,” ujarnya.

Salah seorang warga Desa Walandawe, Andri berharap pemerintah daerah (Pemda) dapat memperbaiki jalan karena bila memasuki musim kemarau seperti saat ini kondisinya berdebu. Sedangkan dimusim penghujan akan becek. Jalan saluran irigasi yang belum terbangun juga menyebabkan area persawahan menjadi kering.

“Kemungkinan tahun ini gagal panen karena kemarau tidak ada air sama sekali di sawah,” ungkapnya.

Andri bilang pihaknya juga meminta distribusi pupuk agar hasil panen masyarakat bisa meningkat karena harga pupuk yang biasa dibeli petani sangat mahal bahkan harus mengambil dari Sulawesi Selatan.

“Untuk area persawahan di Desa Walandawe ada sekitar 50 Hektare yang baru terbuka sejak 2018, untuk potensi sawah ada sekitar 100 Hektare,” katanya.

You cannot copy content of this page