Reporter : Hasrun
BOMBANA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bombana, Sulawesi Tenggara melalui dinas kesehatan merilis capaian vaksinasi pada 15 September 2021. Dari 26 fasilitas pelaksanaan vaksinasi, tercatat 1. 433 orang berhasil divaksin.
Kabid Pelayanan dan SDK Dinkes Bombana, Tarzan memaparkan, jumlah masyarakat di wilayah itu yang berhasil divaksin dengan dosis pertama pada, 15 September 2021 sebanyak 207 orang. Sementara untuk dosis ke dua sebanyak 341 orang.
Dalam rilisnya yang diterima media ini, Tarzan menjelaskan, dari 26 fasilitas kesehatan yang melaksanakan pekan vaksinasi tahap empat, tercatat ratusan remaja di wilayah itu yang berhasil disuntik vaksin Covid-19.
“Untuk remaja berusia 12 sampai dengan 17 tahun dosis pertama sebanyak 845 orang. Dosis ke dua 4 orang,” paparnya.
Sementara kata Tarzan, pelayan publik yang divaksin pada hari ini hanya delapan orang dengan dosis satu, dan 11 orang dosis ke dua. “Kalau lansia dengan dosis pertama empat orang dan dosis ke dua 10 orang,” ujarnya.
Lebih lanjut, untuk tenaga kesehatan SDMK dengan dosis ke dua sebanyak tiga orang dan dosis pertama tidak kosong.
“Total rincian yang divaksin sebanyak 1.433 orang yang ditunda 88 orang sehingga total kunjungan di tempat vaksin sebanyak
1.521,” pungkasnya.