NEWS

Ribuan Masyarakat Kendari Ikuti Jalan Sehat, Ketua DPRD: Mari Jadikan Olahraga Sebagai Gaya Hidup

1512
×

Ribuan Masyarakat Kendari Ikuti Jalan Sehat, Ketua DPRD: Mari Jadikan Olahraga Sebagai Gaya Hidup

Sebarkan artikel ini

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Ribuan masyarakat Kota Kendari mengikuti jalan sehat yang dilaksanakan dalam rangkaian momentum peringatan hari ulang tahun (HUT) Kota Kendari ke 192, Sabtu 6 Mei 2023.

Jalan sehat ini dilaksanakan bersama, antara Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, sebagai wujud sinergitas dalam membangun Kota Kendari.

Jalan sehat ini mengambil rute dari Kantor Balai Kota Kendari, mengarah ke jalan Ahmad Yani, MT Haryono – Perempatan Pasar Baru (By pass), Jalan Lode Hadi dan dan finish di Kantor Balai Kota Kendari.

Ketua DPRD Kota Kendari, Subhan mengungkapkan, jalan sehat yang diselenggarakan bersama Pemerintah Kota Kendari ini bagian dari kampanye menata pola hidup sehat dengan berolahraga.

Dirinya juga mengapresiasi antusias masyarakat Kota Kendari dalam mengikuti jalan sehat, yang menandakan tingginya kesadaran masyarakat dalam menjadikan olahraga sebagai gaya hidup.

“Jadi sebenarnya ini momentum juga untuk membudayakan gaya hidup sehat dengan kegiatan olahraga bersama dengan warga, apakah itu jalan sehat maupun senam,” kata Subhan.

Sementara itu, Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu dalam sambutannya juga memberikan apresiasinya kepada masyarakat Kota Kendari yang turut meramaikan jalan sehat di momen HUT Kota Kendari.

”Angka 12 ribu peserta bukanlah jumlah yang sedikit. Ini adalah bentuk keikutsertaan dan partisipasi warga masyarakat dalam memeriahkan HUT Kota Kendari yang ke-192,” kata Asmawa Tosepu.

Jalan sehat ini juga turut diikuti Wakil Ketua DPRD Kota Kendari, Samsuddin Rahim serta beberapa Anggota DPRD Kota Kendari, Forkopimda, Kepala OPD dan ASN, perbankan, serta masyarakat Kota Kendari.

You cannot copy content of this page