FEATUREDKOLAKA TIMUR

Sambut HUT Kemerdekaan RI Ke 73, DLHK Koltim Gelar Lomba Kebersihan Antar SKPD dan Kecamatan

462
×

Sambut HUT Kemerdekaan RI Ke 73, DLHK Koltim Gelar Lomba Kebersihan Antar SKPD dan Kecamatan

Sebarkan artikel ini

TIRAWUTA – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) yang 73 tahun 2018, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK), bersama Dinas Kesehatan, dan Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Dikmudora) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra), menggelar lomba kebersihan antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Kecamatan.

Kepala Dinas DLHK Koltim Muh Isa Benhur, mengatakan lomba kebersihan antar SKPD dan Kecamatan tersebut bakal diketuai langsung oleh Tim Penggerak PKK Koltim Hj Surya Adelina Hutapea, sekaligus menjadi tim penilai lomba.

Untuk itu kata dia, ada 2 indikator penilaian yang dilombakan yakni kantor terbersih, dan kantor terkotor.

“Kedua indikator penilaian itu, akan diumumkan pada saat ramah tamah hari kemerdekaan nantinya,” kata Isa Benhur saat ditemui di ruang kerjanya Jumat (10/8/2018).

Lanjutnya, adapun penilaian nantinya, tim akan turun langsung ke masing-masing SKPD dan Kantor Camat untuk menilai sesuai indikator penilaian yang telah ditetapkan.

“Tujuan lomba kebersihan kantor tersebut diharapkan agar para pegawai sadar akan pentingnya menjaga kebersihan dan memupuk jiwa gotong royong, serta meningkatkan budaya pengelolaan kebersihan dan keindahan lingkungan pada kantor SKPD,” tutupnya.(b)


Laporan : Jaspin

You cannot copy content of this page