Kendari

Sat Brimob Polda Sultra Sumbang Sembako ke Mahasiswa

283
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra, Kombes Pol. Adarma Sinaga saat memberikan sembako kesalah satu mahasiswa yang masih tinggal dikos-kosan. Foto: MEDIAKENDARI.com/Muh. Ardiansyah R.

Reporter: Muh. Ardiansyah R.

KENDARI – Satuan Bigade Mobil (Sat Brimob) Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali memberikan bantuan sembako yang kali ini menyasar mahasiswa yang kos dan masih bertahan tinggal selama masa pandemi Covid-19.

Bantuan diberikan untuk meringankan beban mahasiswa dan membantu orang tua mahasiswa agar tidak khawatir dengan anaknya yang masih kos dan kuliah di Kota Kendari.

Pemberian sembako dilakukan didepan Kampus Halu Oleo (UHO) Lorong Perintis, Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kamis, 14 Mei 2020. Pemberian sembako ini upaya Sat Brimob meringankan para mahasiswa menempuh perkulihaan khususnya yang berada di Sultra.

Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sultra, Kombes Pol. Adarma Sinaga mengatakan Pemberikan bantuan berupa barang-barang kebutuhan pokok. Bantuan ini diberikan bagi mahasiswa-mahasiswi yang terdampak.

“Memberikan bantuan sembako untuk mahasiswa yang terdampak dan tetap harus tinggal di kos-kosan, tidak pulang kampung, dalam mentaati peraturan pemerintah untuk menekan perkembangan Covid-19,” ungkap Adarma Sinaga.

Katanya, bansos ini diberikan kepada 100 mahasiswa yang mungkin tidak bisa pulang ke kampung halaman.

“Sembakonya seperti 5 kilo beras, 20 mie instan 2 liter minyak goreng dan 1 liter susu, untuk para adik yang menempuh perkulihaan di UHO,” katanya.

Ketua RT 14 RW 05 Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, La Saena berharap bantuan yang dilakukan oleh Sat Brimob Polda Sultra dapat diikuti oleh instansi lainnya, agar mahasiswa menempuh pendidikan dapat diperhatikan.

“Mudah-mudahan bantuan yang seperti ini dapat diikuti oleh instansi, agar mahasiswa yang disini diperhatikan karena kita lihat sendiri situasi sekarang, mahasiswa harus tinggal dikos,” harap La Saena.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version