KONAWE KEPULAUANPOLITIK

Sejumlah Elit Politik Siap Menangkan BERAMAL Jilid 2 di Pilkada Konkep

1107
×

Sejumlah Elit Politik Siap Menangkan BERAMAL Jilid 2 di Pilkada Konkep

Sebarkan artikel ini
Ketua DPC PKB Konkep
Nampak Ketua DPC PKB Konkep Imanuddin S.Pd Saat Berorasi Dihadapan Ribuan Warga Konkep. Foto: Ajad Sudrajad

Reporter : Ajad Sudrajad

LANGARA – Pasangan Calon (Paslon) H Amrullah – Andi Muhammad Lutfi resmi mendeklarasikan diri sebagai bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe Kepulauan (Konkep) periode 2020 – 2025.

Deklarasi H Amrullah – Andi Muhammad Lutfi dengan akronim Ber-AMAL Jilid 2 berlangsung di pelataran Tempat Penampungan Ikan Langara Kecamatan Wawonii Barat.

Dalam pantauan MEDIAKENDARI.Com ribuan warga Konkep tumpa riuh memadati halaman TPI Langara, Sabtu 05 September 2020.

Sejumlah pimpinan partai pengusung Ber – AMAL Jilid 2 berorasi secara bergantian dihadapan ribuan pendukung, simpatisan, dan relawan H Amrullah – Andi Muhammad Lutfi.

Bertindak selaku orator pertama, Ketua PKPI Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) M Yakub Rahman mengatakan deklarasi Amrulah-Andi Muhammad Lutfi merupakan sebuah keniscayaan besar dari Allah SWT yang telah menujukkan kepada kita semua tanda – tanda kebesarannya yang ditunjukan melalui lautan manusia yang memadati lapangan TPI Langara yang di penuhi oleh masyarakat dari berbagai desa, kelurahan, kecamatan, se-Konkep.

“Untuk melihat dan menyaksikan dari dekat pemimpin masa depan kita yakni Ir H Amrullah MT dan Andi Muhammad Lutfi SE MM. Jika beberapa hari yang lalu ditengah hiruk pikuk manusia kemungkinan banyak sorotan – sorotan dan protes. Namun hari ini merupakan salah satu bukti bahwa tanggal 9 Desember 2020 akan menjadi kemenangan Ber – AMAL Jilid 2 dan masyarakat Wawonii secara menyeluruh,” ungkap Ketua Tim Pemenangan BERAMAL jilid II itu.

Sementara itu, Sekretaris DPC Demokrat Konkep, Ishak dalam orasinya menegaskan dirinya meminta warga Kecamatan Wawonii Selatan dan Wawonii Tenggara agar tidak terprofokasi dengan isu-isu ketidakadilan.

“Untuk itu saya sampaikan kepada seluruh saudara – saudaraku yang berada di Selatan dan Tenggara mengapa saya memilih mendukung Ir H Amrullah MT dan Andi Muhammad Lutfi SE MM, sebab saya telah menyaksikan sendiri hasil buah pembangunan didaerah ini. Dan hal itu merupakan bukti dan fakta atas keberhasilan mereka dalam memimpin dan membangun daerah yang kita cintai ini,” kata Ishak.

Ia berpesan kepada masyarakat agar pada hari pemilihan nanti yakni 09 Desember 2020 untuk mencoblos pasangan Amrullah – Andi Muhammad Lutfi di tempat pemungutan suara (TPS) nanti.

“Untuk itu saudara – saudaraku ketika sebentar nanti sudah beranjak dari tempat ini maka tolong disampaikan kepada seluruh keluarga kita agar jangan lupa di tanggal 9 Desember 2020 nanti untuk memilih Ir H Amrullah MT dan Andi Muhammad Lutfi SE, MM, sehingga dapat melanjutkan pembangunan daerah yang kita cintai ini,” pintanya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua DPC PKB Konkep, Imanuddin. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada warga yang sudah hadir di deklarasi BERAMAL jilid II.

“Saudara – saudara sekalian perlu saya ucapkan terimakasih dan selamat datang di TPI ini, karena saya tahu bahwa sebelum kita meninggalkan rumah kita masing – masing semangat kita sama dengan niat yang tulus dan ikhlas yakni untuk kembali melanjutkan kepemimpinan Ir H Amrullah MT dan Andi Muhammad Lutfi SE, MM sebagai Bupati dan Wakil Bupati Konkep periode 2020 – 2025,”ujar Imanuddin.

“Mengapa kita harus menjatuhkan pilihan kepada H Amrullah dan Andi Muhammad Lutfi, saya tidak perlu menceritakan karena fakta telah menunjukkan, fakta telah berbicara bahwa yang terbaik diantara yang ada adalah pasangan H Amrullah – Andi Muhammad Lutfi,” sambungnya.

Imanuddin menambahkan kandidat lain belum tentu melakukan nilai kebaikan atau nilai plus seperti yang pernah dilakukan oleh H Amrullah dan Andi Muhammad Lutfi selama kurang lebih 5 tahun memimpin daerah. Namun saat ini, fakta telah menunjukkan dan membuktikan jika figur H Amrullah dan Andi Muhammad Lutfi merupakan figur terbaik dari figur yang lain.

“Saya yakin dan percaya bahwa H Amrullah dan Andi Muhammad Lutfi adalah figur yang ikhlas maka Allah SWT akan kembali mempertegas pertolongannya dengan kembali memberikan amanah untuk memimpin daerah yang kita cinta ini. Untuk itu saya mengajak kepada kita semua mari kita tunjukkan kebersamaan ini sampai pada 9 Desember 2020 mendatang,” pungkasnya. (3).

You cannot copy content of this page