BAUBAU

Sekda Baubau Jabat Ketua Kosgoro Sultra

790
Sekda Baubau, Roni Muhtar

Reporter: Ardilan / Editor: La Ode Adnan Irham

BAUBAU – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Baubau, Roni Muhtar terpilih sebagai Ketua Kesatuan Organisasi Serbaguna Gotong-royong (Kosgoro) 1957 Sulawesi Tenggara (Sultra), masa bakti 2020 hingga 2025.

Ketua Panitia Musyawarah Daerah (Musda) III Pengurus Daerah Kolektif (PDK) Kosgoro Sultra, Samsul Bahri mengatakan, Roni Muhtar terpilih setelah delegasi dari 15 kabupaten kota se-Sultra, sepakat memilih Roni Muhtar.

Ia menyebut, dalam pemilihan, Roni Muhtar yang juga Ketua Kwarcab Pramuka Kota Baubau itu, menjadi calon tunggal sehingga terpilih secara aklamasi.

“Sidang melahirkan bapak Roni Muhtar sebagai Ketua Kosgoro Sultra. Setelah itu (Pemilihan Ketua) dilanjutkan pelantikan langsung,” ucap Samsul Bahri saat dihubungi wartawan, Selasa 10 Maret 2020.

Dia menjelaskan, Kosgoro merupakan organisasi sosial masyarakat yang bisa saja dijabat profesi apapun, misal Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI maupun dari politisi.

“Untuk di provinsi pengurusnya nanti ada sekitar 100 orang. Ada juga pengurus Kosgoro untuk daerah kabupaten kota,” ujarnya.

Samsul Bahri menyampaikan terima kasih kepada semua pihak karena telah membantunya menyukseskan pelaksanaan Musda III Kosgoro Sultra.

“Bapak Roni Muhtar ini dilantik langsung ketua Umum Kosgoro pusat bapak Agung Laksono,” tutup Sekretaris Demisioner Kosgoro Sultra ini.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version