DaerahKONAWE SELATAN

25 ODP di Konsel Diisolasi di Rumah Masing-Masing

345
Data Update pertanggal 23 Maret pukul 14:00 wita sumber hotline Dinas Kesehatan dan RSUD.
Data Update pertanggal 23 Maret pukul 14:00 wita sumber hotline Dinas Kesehatan dan RSUD.

Reporter: Erlin / Editor: La Ode Adnan Irham

ANDOOLO – Tim Gugus tugas percepatan penanganan Covid-19, di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) mencatat 25 orang berstatus orang dalam pengawasan (ODP). Berdasarkan data Update pertanggal 23 Maret pukul 14:00 wita sumber hotline Dinas Kesehatan dan RSUD.

25 ODP tersebut berasal dari 10 Kecamatan dari 25 Kecamatan yang ada di Konsel, yakni dua di Kecamatan Lalembuu, Baito 1 orang, Benua 1 orang, Andoolo Barat 5 orang, Konda 4 orang, Lainea 1 orang, Palangga 1 orang, Ranomeeto 4 orang, Tinanggea 1 orang dan Wolasi 5 orang.

“Iya, datanya ada 25 orang yang sementara dalam pantauan kita yang kita statuskan (ODP),” jelas Sekda Konsel, Sjarif Sajang yang juga ketua tim Gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 , saat dikonfirmasi melalui telepon selularnya, Senin 23 Maret 2020.

Sjarif, mengatakan 25 orang tersebut diisolasi di rumah masing masing dan masih dalam pengawasan pemerintah daerah.

Lanjut Sjarif, 25 ODP itu sempat bepergian keluar daerah dan luar negeri, serta sempat bepergian ke wilayah yang terjangkit virus corona atau pernah berintegrasi dengan orang yang diduga positif virus corona, sehingga perlu dipantau.

Sjarif mengatakan Pemda telah menyiapkan empat ruangan isolasi yang berisi sembilan tempat tidur serta tenaga medis dan peralatan medis yang diperlukan.

“Ini kita siapkan memang untuk menjaga apabila ada pasien yang dinyatakan positif Covid-19,” terangnya.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version