Reporter : Rahmat R
Editor : Wiwid Abid Abadi
KENDARI – Sebanyak 70 pemain ikut seleksi untuk masuk menjadi bagian dari tim Pra PON Futsal, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Rencanannya, pemain yang lolos seleksi akan mewakili Sultra dalam ajang pra PON Futsal di Bandung, pada November 2019 mendatang.
Wakil Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sultra, Sultan Arifin, mengatakan, ada 95 pemain yang dipanggil untuk mengikuti seleksi, namum yang bersedia hadir hanya 70 orang.
“Jadi waktu pembukaan seleksi tadi itu yang datang hanya 70 orang,” jelasnya kepada mediakendari.com, Sabtu (17/08/2019).
Sultan menyampaikan, bahwa para pemain diharapkan mengeluarkan segala kemampuannya saat seleksi, sebab kesempatan mereka hanya 2 hari ini, yakni, mulai 17 hingga 18 Agustus 2019. Semuanya juga harus tetap bermain sportif.
BACA JUGA :
- Gerindra Sultra Akhirnya Tuntaskan Perbaikan Jalan Rusak di Lambuiya Konawe
- Harmin Dessy Paparkan Program Kemenangan di Pilkada Konawe di Hadapan Puluhan Ribu Massa Yang Hadiri Kampanye Akbar
- Empat Artis Ibu Kota Ikut Meriahkan Kampanye Akbar Paslon No 3 Harmin dan Dessy di Lapangan Sepak Bola Desa Humboto Uepai, Ribuan Massa dari 28 Kecamatan Turut Memeriahkannya
- DKPP RI Jatuhkan Sanksi Kepada Komisioner KPUD dan Bawaslu Konawe
- Sekda Konawe Gelar Rapat Kerja Besama Pemerintah Kecamatan Onembute
- Kampanye Dialogis Paslon Kada No 3 HADIR Berakhir di Padangguni Jemput Kemenangan
Untuk seleksi kali ini dipimpin langsung oleh pelatih Arif Kurniawan. “Jadi segala keputusan sapa yang akan terpilih semua tergantung coach Arif, tidak ada intervensi dari pengurus atau pemain titipan. Disini semuanya bersaing secara fair,” jelas Sultan.
Dari 70 pemain yang dipanggil mengikiti seleksi, hanya sekitar 20 pemain saja yang akan terpilih.
“Jadi setelah seleksi tahap pertama ini, Insha Allah latihan akan mulai berjalan awal September,” terang dia.
Sultan menyebut, untuk latihan nanti, akan dilakukan sekitar 2 bulan, dengan pembagian, 1 bulan di Kendari, dan 1 bulan di Bandung.
” Jadi pemain akan training center 1 bulan di Bandung pada awal Oktober. Yang dibawa kisaran 12 sampe 16 pemain, tergantung dr kesiapan tim nantinya,” tutupnya. (B)