NEWS

Barantan Sultra Sebut Permintaan Ekspor Jagung dan Kedelai Sangat Tinggi di Luar Negeri

1138
×

Barantan Sultra Sebut Permintaan Ekspor Jagung dan Kedelai Sangat Tinggi di Luar Negeri

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM- Badan Karantina Pertanian (Barantan) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) sebut permintaan luar negeri terhadap komoditas jagung dan kedelai sangat tinggi.

Kepala Barantan, Bambang mengatakan peluang pembelian komoditas tersebut sangat tinggi, permintaan luar negeri yang tinggi tersebut, membuat pemerintah membatasi proses ekspor. Pasalnya mempertimbangkan kebutuhan dalam negeri.

Baca Juga : Dukung Kinerja Polri Dalam Melayani Masyarakat, UHO Teken Mou Bersama Polda Sultra

“Kita tahan dulu sampai hari ini, karena mempertimbangkan kebutuhan, terutama untuk suplai industri pakan ternak nasional. Sehingga permintaan ekspor yang kita lakukan tahun ini hanya sebatas menjaga hubungan, eengan mitra negara yang membutuhkan,” jelasnya saat diwawancarai.

Ia mengungkapkan, ketika produksi kedelai dan jagung sudah cukup besar, disamping untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri juga akan dilayani ekspor lebih masif lagi.

Reporter: Dila Aidzin

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page