FEATUREDKESEHATAN

Kartu Indonesia Sehat Ternyata Tak Berlaku di Hari Libur

608

Unaaha – Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk bantuan masyarakat yang kurang mampu ternyata tidak berlaku di hari libur.

Hal itu berdasarkan pengalaman yang pahit dirasakan oleh seorang warga Desa Lalodangge, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, bernama Syamsudin.

Syamsuddin menuturkan, saat dirinya akan memeriksakan kesehatannya di Puskesmas Pondidaha, Kabupaten Konawe.

Bukti Pembayaran Yang Dilakukan oleh Petugas Puskesmas Pondidaha. (Foto: Afdal)

“Saat saya tiba di Puskesmas, saya langsung perlihatkan Kartu KIS saya, namun pihak Perawat yang saat itu menagani saya mengatakan bahwa Kartu KIS tidak berlaku di Hari libur” terang Syamsuddin.

Dirinya merasa kaget karena sebelumnya tak ada sosialisasi terkait tidakberlakunya KIS di hari libur.

“Saya kaget karena tak ada sosialisasi sebelumnya. Seharusnya aturan yang dikeluarkan oleh Puskesmas, harus ada sosialisasi terlebih dahulu kepada masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, awak mediakendari.com saat mengonfirmasi pihak Puskesmas Pondidaha, mengatakan jika aturan KIS tak berlaku di hari libur sudah berjalan lama.

“Memang kalau hari libur Kartu KISnya tidak berlaku. Itu aturan sudah lama”, ujar salah seorang pegawai Puskesmas yang tak ingin menyebutkan namanya.

Reporter: Afdal
Editor: Ronal Fajar

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version