NEWS

OTK Busur Seorang Pria yang Melintas Depan Kampus UHO

660
×

OTK Busur Seorang Pria yang Melintas Depan Kampus UHO

Sebarkan artikel ini
Kondisi korban saat mendapatkan penganiayaan dari OTK. Mata busur tertancap di bawah lutut

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Seorang pria bernama Musbar (17) menjadi korban busur oleh orang tak dikenal (OTK) saat melintas depan kampus baru Universitas Halu Oleo (UHO) Jalan HE.A Mokodompi, Kelurahan Wawowanggu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) Rabu, 10 Agustus 2022 sekira pukul 04.00 WITA.

Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman mengungkapkan kronologi itu berawal saat korban bersama rekannya melintas depan kampus baru UHO tepatnya depan Lorong Salangga dan dilayangkan busur oleh salah seorang pria berkelompok yang juga mengendarai motor

Baca Juga : Pemda Konawe Selatan Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Kades 

“Korban melihat 4 orang yang tidak di kenal dan berada di seberang jalan dengan sembari mengendarai dua motor berboncengan, yang berlawanan arah dgn korban dan salah seorang kelompok tsb mengarahkan busur panahnya dari atas motornya,” ujarnya.

Dari pembusuran itu mengenai kaki korban tepat bagian bawah lutut sebelah kiri. Sehingga dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUS) Kota Kendari untuk mendapatkan pertolongan lebih serius.

“Dan saat ini korban dalam keadaan sadar dan sehat, serta telah menjalani operasi dengan 20 jahitan dalam dan 10 jahitan luar,” pungkasnya.

 

Reporter : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page