FEATURED

Pekan Ini Dana Bos SMA/SMK Triwulan III Cair

502
×

Pekan Ini Dana Bos SMA/SMK Triwulan III Cair

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Dana Bantuan Oprasional Sekolah (BOS) triwulan ke III untuk SMA/SMK se-Provinsi Sulawesi Tenggara diperkirakan akan cair pada pekan ini.

Hal itu diungkapkan Manajer Dana BOS Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Sultra, La Samahu kepada awak mediakendari.com pada Kamis (12/10/2017).

“Untuk saat ini kami sementara dalam tahap pembahasan Anggaran Dana BOS untuk tiap-tiap sekolah, sehinga pencairan anggaran diupayakan dalam pekan ini akan dicairkan,” ucap Samahu.

Selain itu, lanjutnya, pencairan dana BOS triwulan ke III kali Ini, sengaja diterlambatkan, mengingat pada bulan lalu penerimaan Dana BOS semua sekolah mendapatkan jatah yang sangat besar.

“Soal Dana BOS Triwulan Ke III Ini, sudah masuk ke rekening Dikbud Provinsi, kini kami tinggal merealisasikan anggarannya,” tutup Samahu.

Reporter: Afdal
Editor: Ronal Fajar

You cannot copy content of this page