FEATUREDPOLITIK

AHY Bakal Hadiri Kampanye Terbuka Rusda-Syafei di Baubau

811
×

AHY Bakal Hadiri Kampanye Terbuka Rusda-Syafei di Baubau

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Kampanye terbuka Pasangan Calon Gubernur (Cabub) Sulawesi Tenggara (Sultra) Nomor Urut Tiga, Rusda Mahmud-Syafei Kahar bakal dihadiri langsung oleh Sekjen Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Tanggal 3 Mei 2018 mendatang di Kota Baubau.

LO Rusda-Syafei, Uky membeberkan, kedatangan AHY di negeri seribu benteng telah dipastikan dan telah mencapai persiapan 90 persen.

“AHY sudah 90 persen akan datang di Kampanye nanti, semoga tidak ada halangan,” paparnya saat dihubungi via WhatsApp.

Uky juga menjelaskan, selain AHY, seluruh perwakilan partai pengusung dan pendukung juga dipastikan bakal hadir di kampanye terbuka perdana tersebut.

“Semua partai pengusung dan pendukung kami undang, termasuk para Ketua Umum dan DPP,” ungkapnya.

Selain itu katanya, massa pendukung dan simpatisan telah dikonsolidasikan untuk seluruh wilayah Kepulauan Buton.

“Massa sudah bersedia hadir nanti, dari seluruh kelurahan dan desa yang ada di Pulau Buton,” pungkasnya.


Redaksi

You cannot copy content of this page