EKONOMI & BISNISKolaka UtaraSULTRA

Kunjungi Kolut, Mentan RI Panen Jagung

863
×

Kunjungi Kolut, Mentan RI Panen Jagung

Sebarkan artikel ini
Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, Saat melakukan Penen Jagung di Desa Kalahunde, Kecamatan Pakeu Tengah, Kabupaten Kolaka Utara.
Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, Saat melakukan Penen Jagung di Desa Kalahunde, Kecamatan Pakeu Tengah, Kabupaten Kolaka Utara.

Reporter : Ady Arman

Editor : Def

LASUSUA – Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia (RI) H. Andi Amran Sulaiman melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Kamis (27/12/2018).

Dalam kunjungannya, Mentan didampingi Bupati Kolut Drs. H. Nur Rahman Umar, menyempatkan diri ke Desa Kalahunde Kecamatan Pakue Tengah, melakukan panen jagung.

Selain panen jagung, Mentan juga melakukan penanaman perdana revitalisasi kakao, yang juga dibarengi dengan penyerahan Bantuan pertanian dan sarana prasarana pasca panen kepada petani.

Dalam kesempatan itu, mentan berharap, Kolut mampu menjadi penyuplai komoditas jagung di beberapa wilayah Indonesia. Disamping itu dirinya juga terus berupaya mewujudkan program pembangunan sektor pertanian untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Kita harapkan agar produksi jagung di Kolut dapat lebih ditingkatkan, mengingat lahan di daerah ini masih luas untuk dimanfaatkan sebagai lahan jagung. Disamping itu, Pemerintah dan petani harus bersinergi dalam mengembangkan produksi jagung untuk meningkatkan kesejahteraan petani,” terangnya.

Dalam kunjungan Mentan, turut hadir Kapolda Sultra, Danrem Haluoleo, Pejabat eselon I dan II Kementerian Pertanian, dan Jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra, beserta pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Kolut. (B)


You cannot copy content of this page