FEATUREDKendari

Dualisme KNPI Sultra, Ketua KNPI Kendari: Hanya Satu, Syahrul Beddu

756
×

Dualisme KNPI Sultra, Ketua KNPI Kendari: Hanya Satu, Syahrul Beddu

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Dalam kegiatan Panggung Kepemudaan KNPI Sultra dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-89 pada Senin malam (30/10), yang mengusung tema Pemuda satu KNPI Satu, Ketua KNPI Kota Kendari, LM Ali Akbar memberi pernyataan terkait polemik yang ada di tubuh KNPI Sultra.

Dalam pernyataanya, Ali Akbar, menegaskan dalam tubuh KNPI Sultra terbentuk melalui proses, mekanisme dan tahapan yang telah ditempuh untuk menyatukan pemuda di Sultra.

“Persoalan untuk menjadi ketua, siapa saja memiliki kapasitas untuk itu. Tetapi harus melalui suatu proses,” tutur Ali Akbar yang juga anggota DPRD Kota Kendari.

Ali Akbar Juga menyampaikan, jika ada KNPI Sultra diluar dari kepemimpinan syahrul beddu tidak menjadi suatu persoalan, karena sebagai pemuda cerdas pasti mampu melihat seperti apa sahnya suatu kepemimpinan.

“KNPI Sultra hanya satu yaitu kepemimpinan Syahrul Beddu dan tidak ada yang boleh bermain main. Jika merugikan KNPI Sultra maka pemuda tidak akan segan untuk melakukan perlawanan,” pungkasnya.

Harapan Ali Akbar, sebagai pemuda yang cerdas haruslah saling bahu membahu dan bersatu dalam memperjuangkan KNPI Sultra.

Reporter: Samsul
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page