KAMPUSKENDARIMETRO KOTAPENDIDIKAN

Duta Kampus 2025 Resmi Terpilih, IAIN Kendari Semarakkan Malam Anugerah

462
×

Duta Kampus 2025 Resmi Terpilih, IAIN Kendari Semarakkan Malam Anugerah

Sebarkan artikel ini
Ketgam: Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari menggelar malam penganugerahan duta kampus di Ballroom IAIN Kendari, Jumat (14/11/2025). Sebanyak 20 peserta yang mengikuti kontestasi ini berasal dari berbagai program studi.

KENDARI, MEDIAKENDARI.com – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kendari menggelar malam penganugerahan duta kampus di Ballroom IAIN Kendari, Jumat (14/11/2025). Sebanyak 20 peserta yang mengikuti kontestasi ini berasal dari berbagai program studi.

Rektor IAIN Kendari yang diwakili Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Dr. H. Muhammad Hadi, M.HI menyampaikan duta kampus adalah representasi mahasiswa IAIN Kendari yang tidak hanya berprestasi secara akademik, tetapi juga memiliki integritas tinggi dan memegang peranan penting dalam menjaga serta meneruskan budaya kampus.

“Duta kampus tentunya tidak hanya berprestasi secara akademik tetapi juga memiliki integritas yang tinggi sebab mereka adalah representasi dari mahasiswa IAIN Kendari,” katanya.

Dr. muhammad Hadi juga menuturkan mahasiswa yang terpilih menjadi duta kampus akan menjadi mitra strategis dalam mensosialisasikan serta mempromosikan eksistensi IAIN Kendari ditingkat provinsi, nasional dan internasional.

“Duta kampus harus memberikan manfaat bagi institusi. Eksistensi IAIN Kendari yang tidak lama lagi menjadi UIN ini harus lebih mendunia,” tuturnya.

Pada malam puncak pemilihan duta, Dita Putri Arjunia dari program studi tadris Bahasa Inggris terpilih menjadi Duta Kampus IAIN Kendari tahun 2025 untuk putri sedangkan untuk putra diraih oleh Kaharuddin dari program studi Ilmu Alquran dan Tafsir. Juara kedua diraih oleh Aulya Zidny Merry (putri) dari program studi Bahasa Inggris dan Fahda Masyriki (putra) dari program studi Komunikasi Penyiaran Islam.

Laporan: Yoni

You cannot copy content of this page