HEADLINE NEWSPERISTIWA

Musisi Terkenal Asal Kendari Ini Dikabarkan Ditangkap Karena Narkoba

834
×

Musisi Terkenal Asal Kendari Ini Dikabarkan Ditangkap Karena Narkoba

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi narkoba

Editor : Kang Upi

KENDARI – Musisi terkenal asal Kota Kendari, Zul Zivilia, dikabarkan ditangkap Polda Metro Jaya, akibat kasus narkoba. Kabar ini bermula saat Zul dan bandnya ‘Zivilia’ dijadwalkan tampil di acara yang digelar KPU Bone, Sulawesi Selatan, Sabtu (2/3/2019) lalu.

Namun, hingga waktu dimana Zivilia tampil dipanggung, Zul sang vokalis tidak juga datang. Bahkan musisi dari band yang mempopulerkan lagu ‘Aishiteru’ itu menghilang seolah tanpa kabar.

Kabar hilangnya Zul dan dugaan ditangkap karena kasus narkoba pun menyeruak di publik dan menjadi pemberitaan di media masa nasional.

Namun, hingga kini belum ada media yang memuat kebenaran atas dugaan ini. Mengutip kumparan.com, Istri Zul, Retno Paradiah mengaku kehilangan kontak dengan suaminya sejak Jumat (1/3/2019) lalu.

“Dari Jumat (Zul) belum ada kabar,” kata Retno saat dikonfirmasi wartawan melalui pesan singkat. Retno mengaku mendapat kabar jika Zul ditahan di Polda Metro Jaya karena kasus narkoba. Kendati demikian, Retno belum mendapat kepastian soal kabar tersebut.

“Aku juga belum tahu pastinya dia ditangkap atau enggak. Cuma ada yang bilang Zul di Polda,” katanya.

Sementara itu, Drummer Zivilia, Obot juga mengaku belum memperoleh kabar yang pasti mengenai penangkapan rekan satu bandnya itu.

“Banyak yang masuk report (Soal Zul ditangkap), cuma kalau belum dapat info yang jelas mau gimana juga ya,” ucap Obot.

Meskipun begitu, Obot berharap agar rekannya itu dalam keadaan baik di mana pun ia berada.

“Ya mudah-mudahan, kalau bahasa harapan yang terbaiklah apapun itu alasannya, yang penting sehat-sehat Zulnya di mana pun ia berada,” tutur Obot.

Zul mendirikan band Zivilia di kurun waktu tahun 2000-an. Awalnya band ini dikenal dengan nama Teplan Band, merujuk nama lorong di Kota Kendari dimana rumah Zul berada yakni Lorong Teplan.

Pada kurung waktu di tahun 2008, sekembalinya sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Jepang, Zul melanjutkan aktifitas bermusiknya di Kota Kendari dengan mendirikan ‘Zivilia’ bersama lima rekan musisinya di Kota Lulo Ini.

Zivilia sukses menembus belantika musik Indonesia setelah lagu Aishiteru dan Karena Cinta sukses menyabet pujian dari ribuan pendengar di Indonesia.

You cannot copy content of this page