NEWS

Jamin Keselamatan Mahasiswanya, UHO Kerjasama dengan PT Jasa Raharja

766
×

Jamin Keselamatan Mahasiswanya, UHO Kerjasama dengan PT Jasa Raharja

Sebarkan artikel ini

KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari meneken kerjasama Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Jasa Raharja dalam upaya memberikan perlindungan keselamatan lalu lintas kepada mahasiswa UHO di Gedung Rektorat, Senin 03 April 2023.

Rektor UHO, Prof Muhammad Zamrun Firihu mengatakan kerjasama bersama Jasa Raharja sangat penting untuk dilakukan mengingat jumlah mahasiswa saat ini hingga mencapai puluhan ribu.

Di mana dari puluhan ribu mahasiswa sebagian menggunakan kendaraan roda dua maupun empat, sehingga hal ini menjadi salah satu pertimbangan demi menjamin keselamatan mahasiswa saat berkendara.

“Jumlah mahasiswa di Universitas Halu Oleo itu sangat  banyak, kurang lebih ada 42.000 orang.
Artinya pengguna kendaraan bermotor dan mobil sangat banyak. Sehingga semoga dengan ini keselamatan mahasiswa bisa terjamin,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Rektor dua periode ini juga sebelumnya berterima kasih kepada pihak Jasa Raharja atau tim yang sudah berkenan datang di Universitas Halu Oleo untuk melakukan penandatanganan MoU.

Sementara itu, Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja Munadi Herlambang mengatakan,  penanggulangan kecelakaan lalu lintas harus dilakukan secara masif agar pesan yang disampaikan dapat tersebar luas kepada seluruh masyarakat.

“Hal tersebut tentu tidak bisa hanya dilakukan oleh Jasa Raharja dan instansi terkait semata, tetapi juga perlu dukungan dari seluruh komponen masyarakat,” katanya.

Menurutnya, UHO sebagai salah satu wadah akademisi dan mahasiswa yang memiliki peran strategis dalam upaya peningkatan keselamatan, terutama pada generasi muda. Terlebih, sebagian besar korban kecelakaan lalu lintas di Indonesia merupakan usia produktif.

“Dengan adanya kerja sama ini kita akan lebih intens dalam upaya membangun kesadaran kaum millenial untuk lebih peduli terhadap keselamatan, serta mendorong generasi muda untuk terlibat aktif dalam berbagai upaya pencegahan kecelakaan berlalu lintas,” lanjutnya Munadi.

Munadi menyampaikan,  MoU ini akan ditindaklanjuti dengan berbagai program teknis, di antaranya melalui literacy, creative campaign, research dan internship, seminar dan JR-Rovation.

Reporter : Muhammad Ismail

You cannot copy content of this page