NEWS

Jelang Hari Bhakti Adhyaksa Ke 62, Kejati Sultra Berbagi Ke Panti Asuhan dan Panti Jompo

1120
×

Jelang Hari Bhakti Adhyaksa Ke 62, Kejati Sultra Berbagi Ke Panti Asuhan dan Panti Jompo

Sebarkan artikel ini
Kejati Sultra saat memberikan bantuan sembako ke Yayasan YPI Nurul Maghfirah. (Foto : Ismail/MK).

KENDARI,MEDIAKENDARI.COM – Dalam menjelang Hari Bhakti Adhyaksa Ke 62, Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara (Kejati Sultra) menggelar kegiatan bakti sosial (bakso) dengan memberikan bantuan sembako ke panti asuhan dan Panti jompo.

Adapun Panti Asuhan itu terdiri dari, Yayasan YPI Nurul Maghfirah di Kecamatan Lepo-Lepo, Panti Asuhan Al Ikhlas Baruga di Kecamatan Baru Kota Kendari dan Panti Jompo Minaula Ranooha yang terletak di Kecamatan Ranometo, Konawe Selatan (Konsel).

Kepala Kejati (Kajati) Sultra, Raimel Jesaja yang diwakili oleh Wakil Kajati, Subeno mengatakan, kegiatan itu bertujuan untuk memberikan tali kasih kepada anak-anak yang tidak lagi memiliki orang tua maupun dititipkan agar tetap merasakan kasih sayang walau melalui bantuan sembako.

Baca Juga : Cuaca Buruk Pengaruhi Hasil Tangkapan Ikan di TPI Kendari

“Tujuan Kami dari pemberian sembako itu karena ingin memberikan tali kasih kepada anak-anak kita yang telah di tinggal orang tuanya,” katanya, Kamis 14 Juli 2022.

Terlebih hal itu untuk menumbuhkan rasa empati serta kepedulian antar sesama umar manusia agar terciptanya kepribadian yang baik khususnya di lingkungan Kejati Sultra

Lebih lanjut, Subeno menyampaikan, bahwa kegiatan itu juga bagian untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 22 Ikatan Adhyaksa Darmakarini tahun 2022

Baca Juga : Kabag Ops dan Kasat Reskrim Polres Muna Berganti

“Sebenarnya ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Kejati Sultra. Hanya saja karena kebetulan momennya hari ini untuk menyambut hari ulang tahun Kejati, jadi sekali saja,” jelasnya.

Selain itu, dalam menyambut HUT ke 22, Kejati Sultra juga menggelar beberapa lomba olahraga, jalan santai hingga donor darah yang rencananya akan berlangsung mulai besok 15 Juli 2022.

Baca Juga : Hilirisasi Industri Nikel, Mimpi Besar Indonesia

Selanjutnya, Subeno berharap dari kegiatan bakti sosial itu semoga dapat membantu mencukupi kebutuhan anak-anak di panti asuhan maupun jompo agar dan dapat mengedukasi masyarakat banyak terkait kepedulian sesama umat manusia.

“Semoga tidak terputus sampai di sini tapi nanti akan hadir bantuan lagi di hari- hari berikutnya dan bermanfaat bagi anak-anak panti asuhan maupun panti jompo untuk memberikan tanda bukti bahwa kami peduli terhadap sesama,” pungkasnya.

Reporter : Muhammad Ismail

Facebook : Mediakendari

 

You cannot copy content of this page