KENDARI – Sukses menangani kawasan kumuh di kawasan bungkutoko dan petoaha, kini Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari targetkan penanganan kawasan kumuh di Lapulu dan kudai.
Wali Kota Kendari, H Sulkarnain Kadir saat diwawancarai pada Rabu 20 April 2022 mengatakan bahwa Kota Kendari telah mendapatkan kepercayaan dari kementerian dalam penanganan kawasan Kumuh.
“Setiap tahunnya kita dipercaya karena kita sudah membuktikan sukses menangani kawasan Kumuh kita khususnya di bungkutoko dan petoaha dan telah tuntas di tahun 2019/2020,” ujarnya.
Lebih lanjut Sulkarnain mengatakan bahwa tahun 2021/2022 Kota Kendari kembali mendapatkan kepercayaan untuk menuntaskan kawasan lapulu dan kudai dengan dana Rp 56 miliar.
“Ini tentunya sangat membantu kita ditambah dengan intevensi Dengan skala lingkungan,” katanya.
Penulis : Dila Aidzin