POLITIK

Akui Lawannya Berat, Nirna Lachmuddin Yakin Tembus Senayan

592
×

Akui Lawannya Berat, Nirna Lachmuddin Yakin Tembus Senayan

Sebarkan artikel ini
Caleg DPR RI, Nirna Lachmuddin (kiri) bersama seorang warga Kabupaten Konawe (kanan)

Reporter : Kardin

Editor : Def

KENDARI – Sebagai mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tengggara (Sultra) selama dua periode, Nirna Lachmuddin berkeyakinan dapat memenangkan pertarungan politik 2019 untuk menuju Senayan.

Calon Legislatif (Caleg) DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sultra ini menilai, semua Caleg yang ada saat ini tentunya tengah berjuang seperti apa yang dilakukannya. Namun kata Nirna Lachmuddin, pengalamannya selama 10 tahun menjadi Anggota DPRD Sultra menjadi modal utama baginya untuk menjadi Anggota DPR RI.

Baca Juga : Baliho Nirna Lachmuddin Marak Dirusak di Muna

“Memang para Caleg sekarang sama-sama berjuang, tapi dengan pengalaman saya selama 10 tahun menjadi anggota DPRD Sultra menjadi modal. Dengan modal itu tentunya diharapkan bisa memilih saya sebagai wakilnya nanti,” ujar Nirna usai pelaksanaan Bazar Sehat di Kecamatan Uepai Kabupaten Konawe, Selasa (5/2/19).

Caleg yang diusung Partai Demokrasi Indosnesia (PDI) Perjuangan ini, tidak menampik bahwa lawan-lawan politiknya memiliki nama besar, seperti Rusda Mahmud, Sjafei Kahar, Tina Nur Alam, dan lain lain. Namun ia tetap optimis untuk mendapat satu kursi di Senayan.

“Saya juga mewakili kaum perempuan di Sultra, serta melihat dukungan masyarakat yang ada saya yakin bisa lolos di senayan,” yakinnya. (B)


You cannot copy content of this page