FEATUREDKendariPENDIDIKAN

Ratusan Mahasiswa Teknik Tuntut Rektor UMK untuk Pecat Dekannya

930
×

Ratusan Mahasiswa Teknik Tuntut Rektor UMK untuk Pecat Dekannya

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Sekitar 500 an Mahasiswa yang tergabung dalam ikatan Mahasiswa Teknik Sulawesi Tenggara (Sultra) melakukan aksi unjuk rasa di depan gendung Universitas Muhammadiyah Kendari (UMK), Mahasiswa Fakultas Teknik (FT) menuntut Dekan FT UMK untuk mudur dari jabatannya, pada Selasa, (23/01/2018).

Mahasiswa menyangkan keputusan Rektor UMK yang tetap mempertahankan Dekan Fakultas Teknik, Moch Assiddieq yang mengakibatkan delapan dosen tetap Fakultas Teknik menyatakan mengundurkan diri sebagai tenaga pengajar.

Dalam orasinya, Koordinator Lapangan, Pangga Rahmat mengatakan, Rektor UMK tidak boleh mempertahankan Dekan Fakultas Teknik atas perbuatan yang telah dilakukannya.

“Dekan Fakultas Teknik harus dipecat sekarang juga,” teriaknya dalam orasi.

Dari pantauan awak Mediakendari.com, aksi demonstrasi tidak hanya dilakukan Mahasiswa Teknik UMK saja, tapi ada tiga Universitas yang tergabung dalam ikatan Mahasiswa Teknik Sulawesi Tenggara (Sultra).

Mahasiswa yang tergabung dari ikatan Teknik Unsultra dari Universitas Halu Oleo (UHO), Universitas Sembilanbelas November (USN) dan Universitas Laki Dende (UNILAKI), ikut menyuarakan aksi mereka.

Selain Mahasiswa yang melakukan aksi demonstrasi, ada juga Alumni Fakultas Teknik UMK juga ikut serta dalam aksi domonstrasi tersebut.

Mahasiswa menyatakan sikap, apabila tuntutan mereka tidak diindahkan oleh Rektor UMK maka mereka akan keluar dari Fakultas Teknik UMK dengan tidak hormat.

Sampai berita ini dinaikan belum ada klarifikasi dari  Rektor UMK.

Reporter: Ruslan
Editor: Kardin

You cannot copy content of this page