DaerahKONAWE SELATAN

Relawan Satgas Anti Covid-19 Desa Andoolo Kembali Semprot Rumah Warga

243
Tim relawan anti covid-19 Desa Andoolo saat akan melakukan penyemprotan desinfektan

Reporter: Erlin

ANDOOLO – Relawan tim satuan tugas (Satgas) anti covid-19, bersama Pemerintah Desa (Pemdes) Andoolo, Kecamatan Andoolo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) terus berupaya melakukan pencegahan dan penyebaran virus corona.

Untuk memaksimalkan upaya pencegahan tersebut, Pemdes Andoolo kembali melakukan penyomprotan desinfektan ke rumah-rumah warga, tempat ibadah dan fasilitas-fasilitas umum.

Ketua tim relawan satgas anti covid-19, Zainal Silondae mengatakan penyemprotan desinfektan ke rumah warga, tempat ibadah dan fasilitas-fasilitas umum. Sudah kali kedua dilakukan pemdes Andoolo bersama tim relawan satgas anti covid-19.

Lanjut Zainal saat ditemui Mediakendari.com, Minggu 12 April 2020, mengucapkan banyak terimakasih kepada semua elemen yang terlibat dalam tim relawan satgas anti covid-19 yang selama ini berkerja sama dalam pencegahan virus corona.

“Semua itu terlaksana atas kerja sama pemerintah Desa, Pendamping Desa, Babinkantibmas, Babinsa dan seluruh masyarakat andoolo,” terangnya.

Selain itu, Zainal Silondae kembali mengimbau warganya untuk tetap di rumah dan tidak melanggar maklumat yang telah dikeluarkan Kapolri, serta mematuhi imbauan dari pemerintah, baik itu pusat maupun daerah.

Sementara itu, Jamran salah satu warga Desa Andoolo berterimakasih kepada pemdes dan tim relawan anti covid-19 desa Andoolo yang tak henti-hentinya melakukan imbauan dan sosialisasi pencegahan virus corona serta penyomprotan desifektan dirumah-rumah warga.

You cannot copy content of this page

You cannot print contents of this website.
Exit mobile version