NEWS

Reses Ketua DPRD Sultra: Pembangunan Bukan Hanya Infrastruktur

764
×

Reses Ketua DPRD Sultra: Pembangunan Bukan Hanya Infrastruktur

Sebarkan artikel ini
Tampak Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh saat membawakan sambutan. (Foto: Sardin D.)

KENDARI – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Tenggara (Sultra) Abdurrahman Shaleh menggelar Reses masa sidang II Tahun 2021-2022. Reses ini berlangsung di Rujab Ketua DPRD Sultra, pada Kamis Malam (02/06/22).

Dalam resesnya, Politisi PAN ini mengatakan, pembangunan tidak selalu bicara infrastruktur, pembangunan juga mesti banyak mengupas sisi pencapaian.

“Misalnya kita melihat pembangunan dan pencapaian aspek pembinaan dan sosial kemanusiaan, ini juga yang akan mendongkrak suatu daerah,” kata pria yang lebih dikenal dengan ARS ini.

Baca Juga : Siaga di 11 Kecamatan, Ratusan Anggota KATANA Kota Kendari Dikukuhkan

Selain itu, di sela kegiatan reses ia juga menyinggung seputar pembangunan di bidang keolahragaan. “Sebab dengan melihat prestasi olahraga nama Sultra selalu menggema di tingkat nasional maupun internasional,” terangnya.

Lebih Abdurrahman Shaleh menyebutkan teranyar, atlet-atlet dayung Sultra mengikuti prestasi PON Papua dan SEA Games di Honoi, Vitnam.

Selanjutnya ARS juga menyinggung pembangunan berbasis sosial kemanusiaan, itu juga sangat urgen. Angka Indeks Pembangunan Manusia (IPM) salah parameternya adalah angka usia harapan hidup.

“Oleh karena itu, organisasi Palang Merah Indonesia (PMI) saya maksimalkan kinerjanya di seluruh wilayah Sultra,” pungkasnya.

 

Penulis : Sardin.D

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page