NEWS

Tragedi Kanjuruhan, 10 Anggota Polri Dicopot

933
×

Tragedi Kanjuruhan, 10 Anggota Polri Dicopot

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, MEDIAKENDARI.COM – Tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, yang mengakibatkan sebanyak 125 orang meninggal dunai. Akibat kerusuhan yang terjadi antara pihak keamanan dan seporter.

Mabes Polri pun setidaknya telah mencopot total sepuluh anggota, buntut dari tragedi kelam yang dialami sepanjang sejarah sepakbola Indonesia.

Di lansir dari CNNIndonesi.com, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memutuskan untuk menonaktifkan Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat. Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2098/X/KEP./2022 tertanggal 3 Oktober 2022.

Baca Juga : Muak dengan Janji Palsu Pemerintah, Warga Kelurahan Dapu-Dapura Kendari Blokade Jalan

“Kapolri memutuskan menonaktifkan sekaligus mengganti Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat dimutasi sebagai Pamen SDM Polri,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo di Polres Malang.

Dalam mutasi tersebut, posisi Ferli di Malang digantikan AKBP Putu Kholis yang sebelumnya menjabat Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Selain itu, berbarengan dengan Ferli, sembilan komandan Brimob Polda Jatim juga pun diganti. Karena diduga telah melakukan penembakan gas air mata di dalam stadion.

Baca Juga : Berapa Kali Tertunda, Kini MPP Kota Kendari Mulai Beroperasi

Sebagai informasi, Tragedi Kanjuruhan terjadi setelah aparat menembakkan gas air mata untuk membubarkan massa pascakericuhan di dalam lapangan stadion pada Sabtu (1/10) malam lalu. Penembakan gas air mata itu telah menimbulkan kepanikan di dalam stadion, termasuk tribun. Sehingga membuat penonton berdesak-desakkanke pintu keluar yang terbatas aksesnya.

Sejauh ini, pemerintah dan kepolisian mencatat tragedi itu telah menyebabkan 125 orang–yang merupakan suporter Arema FC atau Aremania–tewas. Update terakhir per Senin (3/10), termasuk korban tewas, pemerintah mencatat total ada 455 korban dalam tragedi tersebut.

“Tim investigasi ini diawasi secara eksternal ini sebagai bentuk transparansi agar tim ini bekerja secara akuntabel dari Kompolnas,” kata Dedi di Polres Malang, Senin (3/10).

Baca Juga : Disdukcapil Ungkap Hadirnya MPP Membuat Pelayanan Lebih Baik

Sejauh ini, Mabes Polri yakni Itsus serta Propam tengah memeriksa 18 anggota yang diduga bertanggung jawab dalam penembakan gas air mata di Stadion Kanjuruhan. Selain itu, tim investigasi Polri juga memeriksa beberapa saksi dan pejabat terkait yang berwenang atas penyelenggaraan pertandingan Liga 1 antara Arema FC dan Persebaya.

Beberapa di antaranya adalah Direktur LIB, Ketua PSSI Jawa Timur, Ketua Panitia Penyelenggara dari Arema, hingga Kadispora Provinsi Jawa Timur.

Berikut daftar anggota polisi yang dinonaktifkan, akibat kerusuhan di Stadion Kanjuruhan:

1. Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat
2. Komandan Batalyon AKBP Agus Waluyo
3. Komandan Kompi AKP HAsdadarmawan
4. Komandan Peleton Aiptu Solikin
5. Komandan Peleton Aiptu M Samsul
6. Komandan Peleton Aiptu Ari Dwinanto
7. Komandan Kompi AKP Untung Sudjadi
8. Komandan Kompi AKP Danang Sasongko P
9. Komandan Peleton AKP Nanang Pitrianto
10. Komandan Peleton Aiptu Budi Purnanto.

Penulis : Redaksi

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page