NEWS

Wali Kota dan Masyarakat Baubau Antusias Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

779
×

Wali Kota dan Masyarakat Baubau Antusias Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

Sebarkan artikel ini

BAUBAU, MEDIAKENDARI.COM – Presiden RI, Joko Widodo akhirnya tiba di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), menggunakan pesawat Kepresidenan di Bandara Betoambari sekira pukul 16.30 Wita, Senin 26 September 2022.

Kedatangan Kepala Negara itu, langsung disambut oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau dalam hal ini Wali Kota, La Ode Ahmad Monianse. Rupanya kedatangan mantan Gubernur Jakarta itu, mendapat sambutan hangat dari warga masyarakat eks Kesultanan Buton.

Masyarakat Baubau jauh sebelumnya sudah menunggu kedatangan Jokowi. Sepanjang jalan menuju tempat peristrahatannya di salah satu hotel di Kota Baubau, masyarakat riuh meneriakan “Pak Jokowi, Pak Jokowi”.

Presiden juga menyempatkan diri membuka kaca jendela mobilnya, sambil melambaikan tangan ke masyarakat.

Selama melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kota Baubau, Jokowi mempunyai tiga agenda. Pertama, di Benteng Wolio untuk mengikuti kegiatan pemberian gelar adat, kemudian mengunjungi Pasar Wameo dan Kantor Pos cabang Baubau.

Selain di Kota Baubau, Presiden juga dijadwalkan melakukan kunker di Kabupaten Buton dan Buton Selatan, keesokan harinya yaitu Selasa, 26 September 2022. Kunker Jokowi ini juga diikuti sejumlah pejabat kabinet di pemerintahannya.

 

Penulis : Ardilan

You cannot copy content of this page