NEWS

Anton S.H, Badan Ekonomi Kreatif PDI P Sultra akan Menjadi Garda Terdepan Peningkatan Ekonomi

2840
×

Anton S.H, Badan Ekonomi Kreatif PDI P Sultra akan Menjadi Garda Terdepan Peningkatan Ekonomi

Sebarkan artikel ini

KENDARI – Ketua badan Ekonomi Kreatif Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sulawesi Tenggara (Sultra), Anton mengapresiasi para pegiat dan pedagang kopi atas partisipasi dan kerjasama dalam menyukseskan kegiatan Festival Kopi Tanah Air di Pelataran Tugu Religi (eks MTQ) Kendari pada Jumat 27 Mei 2022.

Anton menyampaikan dirinya sangat berterimakasih pada dan pedagang kopi atas partisipasi dan kerjasama dalam menyukseskan kegiatan ini.

Baca Juga : Wagub Sultra Hadiri Festival Kopi Tanah Air

Anton juga menuturkan PDIP akan menjadi garda terdepan dalam meningkatkan ekonomi kreatif dengan kopi khas Sultra.

“Guna meningkatkan ekonomi kreatif, terkhusus kopi khas Sultra maka PDIP akan menjadi garda paling depan,” imbuhnya.

Anton juga menyebutkan kegiatan ini melibatkan para petani kopi serta 30 barista dari Kota Kendari untuk menyukseskan kegiatan ini.

“Kegiatan ini digelar di Seluruh Indonesia untuk Sultra Sendiri kami dari PDIP melibatkan petani kopi serta 30 barista dari Kota Kendari,” pungkasnya.

Penulis : Sardin.D

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page