NEWS

Cegah Pembelian Berlebihan, Disperdagin Sultra Validasi KK Saat Gelar Pasar Murah Minyak Goreng 

497
×

Cegah Pembelian Berlebihan, Disperdagin Sultra Validasi KK Saat Gelar Pasar Murah Minyak Goreng 

Sebarkan artikel ini
Tampak suasana pelaksanaan pasar murah di Disperindag Sultra

KENDARI – Dinas Perdagangan dan Perindustrian dan Perdagangan (Disperdagin) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar pasar murah minyak goreng kemasan ukuran 2 liter kepada masyarakat Kota Kendari. Untuk mencegah pembelian berlebihan atau lebih dari sekali, Disperdagin Sultra menerapkan validasi melalui Kartu Keluarga (KK) mengingat kondisi minyak goreng saat ini yang terjual mahal di pasaran.

“Jadi bagi warga yang sudah membeli minyak hari ini, kita minta KK-nya untuk di periksa dan didata sehingga besok tidak datang lagi. Ini kita lakukan agar dapat memberikan minyak goreng secara merata kepada masyarakat,” ucap Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dalam Negeri Disperdagin Sultra, La Ode Muhammad Fitra Arsyad Selasa, 15 Maret 2022.

Baca Juga : Berburu Minyak Goreng, Kantor Dinas Perdagangan Baubau Diserbu Emak-Emak

Fitra mengungkapkan pasar murah itu akan berlangsung selama lim hari kedepan. Ia menyebut, hari ini (Selasa) pihaknya menyiapkan 300 dos dan 1200 kupon kepada masyarakat. Selama pasar murah minyak goreng berlangsung pihaknya menyediakan sekitar 1500 dos minyak goreng yang disalurkan bertahap.

“Untuk harganya sendiri kami sesuaikan dengan harga yang ditetapkan pemerintah yakni Rp 14.000, per liternya. Namun yang disediakan kali ini yaitu minyak goreng kemasan dengan ukuran 2 liter sehingga warga dapat membeli dengan harga Rp 28 ribu,” pungkasnya.

 

Penulis : Sardin.D

Editor : Ardilan

You cannot copy content of this page