NEWS

DPMD Konawe : Lomba Desa/Kelurahan untuk Melihat Kesuksesan Ditingkat Bawah

430
×

DPMD Konawe : Lomba Desa/Kelurahan untuk Melihat Kesuksesan Ditingkat Bawah

Sebarkan artikel ini

KONAWE – Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Konawe melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) mulai melakukan evaluasi penilai lomba desa/kelurahan tingkat Kabupaten.

Kepala DPMD Konawe, Kery Yuga Permana mengungkapkan lomba tersebut digelar untuk melihat kesuksesan pemerintah ditingkat bawah sesuai program nasional.

Ia mengatakan setiap desa/kelurahan terbaik akan mewakili kecamatannya masing-masing. Yuga menyebut, dari 29 Kecamatan diseluruh Kabupaten hanya terdapat 27 Kecamatan yang akan dinilai desa dan kelurahannya.

Baca Juga : Tim Penilai Lomba Desa Pemda Konawe Cek Kesiapan Desa Meraka

“Tim (Kabupaten) akan menilai secara 24 desa dan tiga kelurahan selama 12 sampai 27 Mei 2022. Ada dua kecamatan yang tidak ikut yaitu kecamatan wawotobi dan asinua tahun ini,” ungkap Kepala DPMD Konawe, Kery Yugana Permana dalam keterangannya ditulis Senin, 23 Mei 2022.

Yuga menjelaskan melalui lomba ini pihaknya akan melihat sejauh mana pencapaian pembangunan desa dan kelurahan. Ia juga akan menilai efektivitas penyelenggaraan pemerintahan serta pemberdayaan masyarakat desa atau kelurahan di suatu wilayah.

Ia menambahkan juara lomba akan mewakili Pemda Konawe ditingkat Provinsi nantinya.

“Penilaian berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan oleh pusat. Sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) nomor 81 Tahun 2015 tentang evaluasi pemerintahan desa dan kelurahan,” terangnya. (Adm).

 

Reporter : Redaksi

Facebook : Mediakendari

You cannot copy content of this page