KENDARI, MEDIAKENDARI.COM – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 66 Kendari gelar ramah tamah perpisahan/pengamatan siswa dan siswi kelas VI tahun ajaran 2021/2022 di SDN 66 Kendari pada Selasa, (14/06/22).
Kegiatan ini dilakukan dengan mengusung tema “Teruslah Belajar dan Berkarya Untuk Agama dan Bangsa”.
Kepala SDN 66 Kendari, Hj. Harliati mengatakan tujuan dari tema ini agar siswa dan siswi dapat termotivasi untuk tetap melanjutkan pendidikan dan terus berkarya untuk bangsa.
“Setelah ini anak-anak dapat terus melanjutkan pendidikannya hingga ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” terang dia saat diwawancarai.
Baca Juga : Ari Kriting Janji Beri Hadiah Rp 5 Juta Bagi Penemu Pelaku Kerusakan di Kraton Buton
Lebih lanjut, Harliati menyebutkan jumlah siswa yang lulus ditahun ajaran 2021/2022 sebanyak 40 siswa.
“Pihak sekolah mengharapkan kepada semua siswa bisa terus melanjutkan pendidikan tanpa memutuskan sekolahnya,” katanya.
Selain itu dia juga menuturkan akan kembali membuka penerimaan siswa baru yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Juni.
“Penerimaan ini kami buka selama satu minggu, dengan persyaratan usia anak-anak minimal 6 tahun dengan membawa ijazah TK, sedangkan usia 7 tahun tidak memerlukan ijazah TK serta membawa fotocopy Akta kelahiran, kartu keluarga,” urai Harliati.
Reporter : Dila Aidzin