Kendari

Kolaborasi PT KMG, Natasha Skin Care dan Indofood Kendari: Gelar Senam Sehat Bersama Warga Benu Benua

594
×

Kolaborasi PT KMG, Natasha Skin Care dan Indofood Kendari: Gelar Senam Sehat Bersama Warga Benu Benua

Sebarkan artikel ini
Suasana Pasca senam sehat bersama warga Kelurahan Benu Benua
Suasana senam sehat bersama warga Kelurahan Benu Benua. Foto: MEDIAKENDARI.com

Reporter : Ferito Julyadi

KENDARI – Dimasa pandemi saat ini sudah menjadi kewajiban kita untuk meningkatkan imun. Bukan tanpa alasan, tubuh yang sehat menjadi benteng utama agar tidak mudah terserang covid-19.

Untuk tujuan itulan, PT Kendari Mediatama Group berkolaborasi dengan Indofood dan Natasha Skin Care Kendari untuk melaksanakan senam sehat bersama warga Benu-benua.

Senam sehat yang dilaksanakan di Halaman Kantor PT KMG, Sabtu 12 September 2020 ini diikuti ratusan warga sekitar Benu Benua, dengan tetap mengedepankan protokol pencegahan covid-19.

Kepala Cabang Natasha Skin Care Kendari, Margaretha Emmy mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi terhadap antusiasme jajaran manajemen dan karyawan PT KMG juga warga yang mengikuti senam sehat pagi tadi.

“Terima kasih untuk MEDIAKENDARI.com sudah mengajak kami Natasha untuk bergabung dalam kegiatan yang bermanfaat ini. Untuk warga yang sudah berpartisipasi semoga dilimpahkan kesehatan dan terhindar dari wabah Covid-19 serta tetap menjaga protokol kesehatan,” kata Emmy.

Senada dengan itu, Marketing PT Indofood Sukses Makmur TBK Kendari, Baso Arifai juga memberikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan tersebut, yang dijuga dimanfaarkan untuk mengenalkan berbagai produk PT Indofood Sukses Makmur TBK Kendari.

“Dengan bergabung dalam kegiatan pagi ini kami dapat berbagi manfaat serta memperkenalkan produk-produk Indofood kepada masyarakat. Untuk seluruh masyarakat, khususnya warga kelurahan Benu Benua agar tetap dalam kondisi sehat serta terus menjaga protokol kesehatan dan keamanan Covid-19,” ucap Marketing PT Indofood Sukses Makmur TBK Kendari, Baso Arifai.

Senam sehat ini sendiri dipandu instruktur senam bersertifikat, Sulastri Pohiwo, yang juga hadir mewakili Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sultra, sebagai bentuk dukungan untuk mendorong dan meningkatkan kesehatan warga.

“Mewakili Dinkes Provinsi dan jajaran, saya sangat mengapresiasi kegiatan senam sehat hasil kolaborasi MEDIAKENDARI.com dengan pihak-pihak terkait. Kami tetap mengimbau agar masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan dan jangan lupa untuk rutin berolahraga,” pungkasnya.

Untuk menyemarakkan senam sehat ini, Natasha Skin Care Kendari membagikan doorprice berupa produk natasha, kepada warga peserta senam sehat.

You cannot copy content of this page