BUTON UTARASULTRA

Mahasiswa KKN UHO Ajar Pemdes dan Warga Watulansi Bikin Pupuk Organik

1193
×

Mahasiswa KKN UHO Ajar Pemdes dan Warga Watulansi Bikin Pupuk Organik

Sebarkan artikel ini
Foto bersama peserta KKN dan Kepala Desa Wantulasi, Darmahasra serta Ketua BPD Desa Wantulasi, Gafar.

Reporter: Safrudin Dharma

Editor : Kang Upi

WATULANSI – Mahasiswa Universitas Halu Oleo (UHO) peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Watulansi, Kecamatan Wakorumba Utara, Kabupaten Buton Utara mempraktekan proses pembuatan pupuk organik.

Preaktek yang dilaksanakan di Kantor Desa Watulansi, Kamis (7/2/2019), dihadiri Pemerintah Desa (Pemdes) dan puluhan warga serta tokok pemuda yang antusias untuk mempelajari pengetahuan pembuatan pupuk oraganik.

Atas terselenggaranya kegaiatan ini, Kepala Desa Wantulasi, Darmahasra, mengatakan bahwa pihaknya berterimakasih kepada peserta KKN UHO.

“Dengan kedatangan mereka didesa tercinta kami ini, kami sangat terbantu dan merasa banyak menimba ilmu sama mereka,” tuturnya.

Sebagai bentuk dukungan dan apresiasi, kata Darmahasra, pihaknya akan memberikan pelayanan yang terbaik bagi mahasiswa KKN UHO. Selain itu, dirinya juga menjamin kenyamanan dan keamanan selama proses KKN.

Baca Juga : Tahun Depan, Butur Diagendakan Kembali Menjadi Lokasi KKN UHO

Dikesempatan yang sama, Koordinator Mahasiswa KKN UHO Desa Watulansi, Bima sakti mengungkapkan, pihaknya juga berterimakasih Pemdes, karena telah melayani mahasiswa KKN dengan baik. Dan itu sebagai motivasi bagi dirinya dan rekan.

“Kami tidak akan melupakan kebaikan kepala desa, aparat desa dan seluruh masyarakat desa ini. Semoga komunikasi kami bukan hanya di sini saja namun sampai seterusnya,” ujarnya.

Ia juga menilai, sebagaimana juga dirasakan rekan mahasiswa KKN lainnya, bahwa masyarakat setempat telah memberikan pelayanan yang baik dan menyenangkan.

“Senang dan nyaman dalam pelayanannya, simpatisannya, pemerintah desa, dan warganya pun sangat ramah dan santun,” tambahnya.

Hal senada juga diungkapkan Fitri, salah seorang mahasiswi KKN di desa tersebut, bahwa dirinya sangat terbantu dalam beraktifitas dan berbagai kegiatan lainnnya, misalnya seperti Bakti Sosial yang dilakukannya.

“Sebab pemerintah Desa Wantulasi dan warganya sangat antusias dalam membantu bakti sosial yang kami selenggarakan di desa ini,” tutupnya.(b)

You cannot copy content of this page