BOMBANANEWS

Operasi Zebra 2019, Polres Bombana Utamakan Penegakan Hukum

475
×

Operasi Zebra 2019, Polres Bombana Utamakan Penegakan Hukum

Sebarkan artikel ini
Foto bersama usai melakukan apel gelar pasukan di halaman kantor Polres Bombana,(Foto: Ist)

Reporter: Hasrun
Editor: Taya

RUMBIA – Menghadapi permasalahan lalu lintas dibutuhkan peran serta seluruh pemangku kepentingan dalam pelaksanaan tugas dan pokok masing-masing. Demikian pula koordinasi bersama instansi pemerintah yang bertanggung jawab dalam pembinaan keamanan. Demikian disampaikan Kepolres Bombana, AKBP Andi Herman saat apel gelar pasukan operasi Zebra Anoa 2019 di halaman Papolres Bombana, Rabu (23/10/2019).

Andi Herman menuturkan, Operasi Zebra Anoa tahun 2019 mengutamakan penegakan hukum sebesar 80 persen dan tindakan preventif dan preemtif masing-masing sebesar 10 persen.

“Kegiatan operasi Zebra harus dilakukan secara profesional, bermoral dan humanis untuk membangun kesadaran dan kepatuhan hukum masyarakat dalam berkendara,” tuturnya.

Untuk di ketahui apel gelar pasukan ini dihadiri satu peleton aparat TNI Koramil 1413 – 06 Rumbia serta jajaran porsenil Polres Bombana dan berapa organisasi perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Bombana. (B)

You cannot copy content of this page