DaerahKOLAKA TIMUR

Pagi Hingga Sore, Pemkab Koltim Semprot Disinfektan di Fasilitas Umum

230
×

Pagi Hingga Sore, Pemkab Koltim Semprot Disinfektan di Fasilitas Umum

Sebarkan artikel ini
Mobil Water Canon Polres Kolaka menyemprotkan disinfekktan. Foto: Diskominfo Kolaka Timur

Reporter: Muh Alpriyasin / Editor: La Ode Adnan Irham

KOLTIM – Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Timur (Koltim) bersama Polres Kolaka, bekerja sama melakukan penyemprotan Disinfektan ke sejumlah fasilitas umum, Selasa 31 Maret 2020.

Kegiatan itu dilakukan sejak pagi hingga sore hari, yang dimulai dari kompleks perkantoran Bupati Koltim hingga gerbang Batas Koltim – Konawe di Desa Tumbudadio kemudian ke Pasar Kelurahan Iwoitombo, Kecamatan Mowewe.

Penyemprotan disinfektan menggunakan satu unit mobil Water Canon milik Polres Kolaka dibantu satu unit mobil pemadam kebakaran milik Pemda Koltim selaku penyuplai air. Selain pihak Pemda dan Polres, jajaran Kodim 1412 Kolaka juga ikut serta.

Proses penyemrpotan ini, dilepas Bupati Koltim, Drs H Tony Herbiansyah MSi dan dipimpin Wakapolres Kolaka.

Kata Bupati Kolaka Timur, penyemprotan itu salah satu langkah kongkrit bersama Polres Kolaka mencegah wabah virus corona atau covid-19 ini.

“Pemda senantiasa berfikir bagaimana wabah ini bisa kita atasi bersama dengan melakukan langkah-langkah kongkrit, yang salah satunya dengan proses penyemprotan disinfektan ini seperti di daerah-daerah lain,” bebernya.

Lanjutnya, penyemprotan ini akan terus dilakukan diseluruh wilayah Koltim di hari-hari berikutnya, meskipun ditengah keterbatasan bahan pembuat disinfektan.

“Insyaallah pemda akan selalu siap siaga, dan bahan untuk penyemprotan disinfektan ini bisa tersedia,” tutupnya. (B)

You cannot copy content of this page