BUTON UTARAFEATUREDNEWSOLAHRAGAPENDIDIKANSEKOLAH

SMANSAKU Cup II, Tim Alumni 2006 Gilas Tim Alumni 2003

2750
×

SMANSAKU Cup II, Tim Alumni 2006 Gilas Tim Alumni 2003

Sebarkan artikel ini
Tim Alumni 2016 Smansaku. Foto : Safrudin Darma/B

BURANGA – Bupati Buton Utara (Butur) Drs.H. Abu Hasan, M,Pd secara resmi telah membuka turnamen Liga Alumni SMAN 1 Kulisusu (SMANSAKU) Cup II di Sarana Olahraga (SOR) Lamoliandu, Kecamatan Kulisusu, Kabupaten Buton Utara, Minggu 14 juli 2019, lalu.

Dalam pertandingan lanjutan kompetisi tersebut, tim alumni SMANSA tahun 2006 sukses memenangkan pertandingan melawan Tim alumni SMANSA tahun 2003 dengan skor 7-4.

“Alumni 2006 menggilas habis alumni 2003 di turnamen alumni SMANSAKU Cup II, dengan skor 7-4,” kata manejer tim alumni 2006, Syamsul Kadhayo, Jumat (19/7/2019).

Pemain yang berhasil menyarangkan bola di gawang tim alumni 2006 yakni Anton 2 gol, Adar 2 gol, Kadafit 1 gol, Agus 1 gol, dan Hendri Lipu 1 gol. Menurutnya, dengan hasil ini dia yakin timnya bisa menjuarai turnamen ini.

BACA JUGA :

“Sebab, dengan skill, kekuatan dan kemampuan mereka sekarang, InsyaAllah masuk final dan menjadi campion di turnamen SMANSAKU Cup II nanti,” jelasnya.

Hal senada diungkapkan Kapten tim alumni 2006, Beni Setiawan yang mengaku optimis dengan hasil yang diraih timnya. “Semoga kita menjuarai turnamen ini, teman-teman pun sangat optimis bahwa kami bisa,” ujarnya.

Menurutnya juga, timnya memecahkan rekor dengan mencatatkan jumlah skor terbanyak dari selurh pertandingan yang sudah digelar di kompetisi tersebut.

“Intinya adalah kekompakan dan jiwa sportivitaslah yang kami junjung. Saya juga, meminta teman- teman siapkan fisik dan tenaga untuk menuju ke final,” tutupnya. (B)

Reporter : Safrudin Darma

You cannot copy content of this page