KENDARI, MEDIAKENDARI.COM- Satu dari tiga nama yang diusulkan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari, ditunjuk sebagai Pj Wali Kota Kendari oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD kota Kendari, H. Subhan mengatakan, sangat mengapresiasi, pasalnya Kemendagri telah mengamini usulan yang dilakukan oleh DPRD Kota Kendari, sebagai representasi masyarakat Kota Kendari.
“Dari tiga nama satu nama telah ditunjuk sebagai PJ Wali Kota Kendari. Tentu kami sangat mengapresiasi kebijakan dari Kemendagri, yang telah menunjuk salah satu dari usulan DPRD,” jelasnya saat diwawancarai pada Minggu, (09/10/22).
Baca Juga : Target Digunakan Akhir Tahun, Satu Kilometer Innering Road Kota Kendari Telah Dibeton
Lanjut, setelah PJ dilantik, akan menjadi tugas masyarakat dan Pemerintah untuk memberikan dukungan terhadap amanah yang dijabat oleh Asmawa Tosepu, selaku PJ Wali Kota Kendari terpilih agar program pembangunan yang dilakukan dalam Kota Kendari bisa berjalan.
“Kita dukung apa yang menjadi langkah-langkah beliau di Kota Kendari in, menjadi bagian yang harus dimaksimalkan. Jadi selamat datang di Kota Kendari pak Asmawa Tosepu sebagai PJ Wali Kota Kendari, mudah-mudahan bisa melaksanakan tugas dan menjawab harapan masyarakat Kota Kendari,” jelasnya.
Menurutnya Asmawa Tosepu diterima oleh masyarakat, dan akan menjadi awal yang baik untuk bersama-sama mewujudkan harapan masyarakat.
Reporter: Dila Aidzin