KONAWE

40 Buruh Gudang Dolog Terima Sembako dan Angpao

403
×

40 Buruh Gudang Dolog Terima Sembako dan Angpao

Sebarkan artikel ini
Bupati Konawe, Kerry Saiful Konggoasa (kaos putih, kanan) didampingi Kepala Cabang Perum Bulog Unaaha, Nurhayati Ibrahim (kiri, jaket merah maroon), saat menyerahkan sembako dan angpao kepada 40 buruh muat. Foto: Hasmar Tombili/Mediakendari.com

Reporter: Hasmar Tombili/Editor: Indi La’awu

UNAAHA – Sebanyak 40 orang buruh muat di Gudang Dolog Konawe menerima sembako dan angpao. Paket rejeki itu diberikan oleh Bupati Konawe, Keery Saiful Konggoasa dan diterima oleh Kepala Cabang Perum Bulog Unaaha secara simbolis , Rabu 13 Mei 2020 di gudang Dolog Kelurahan Tuoy.

Kerry mengatakan apa yang diberikan itu semata mata untuk membantu memenuhi kebutuhan ekonomi masyarakatnya ditengah pandemi covid-19 jelang Idul Fitri.

“Ini kan jelang Idul Fitri, semoga ini bisa meringankan beban kalian,” ucap Kerry.

Bantuan yang diberikan kepada 40 buruh tersebut, dibeberkan Kerry merupakan uang pribadi, bukan uang negara, jadi tidak ada alasan untuk diplesetkan.

“Kedatangan saya ini pribadi, membantu mereka buruh muat,” jelasnya.

Disela penyerahan sembako dan angpao, Kerry berpesan kepada semua buruh agar tetap nerikhtiar dan berusaha dalam menjalankan pekerjaannya, utamanya menghadapi Idul Fitri.

“Kalian tetap bekerja, dan jangan putus asa dengan keadaan yang ada,”ujar bupati dua periode itu.

Sementara itu, salah seorang buruh muat (Usman) mengatakan merasa bersyukur dengan apa yang diberikan oleh Bupati Konawe, dan nantinya rejeki yang diterimanya bisa memenuhi kebutuhannya jelang lebaran.

“Alhamdulillah, hari ini dapat sembako dan angpao dari Pak Bupati, ya bisami buat  lebaran,” jawabnya dengan tersenyum.

Di tempat yang sama, Kepala Cabang Perum Bulog Unaaha, Nurhayati Ibrahim, SE.M.Si., menjelaskan jika 40 buruh muat itu menerima upah atas kerjanya yakni Rp32 ribu/ton.

“Ia, buruh di sini jumlahnya empat puluh orang, dan diupah Rp32 ribu/ton,” jelasnya.

Di akhir penyerahan itu, Bupati Konawe yang didampingi Kabag Humas dan Protokoler Pemda Konawe, Sukri Nur, HN, S.Ag. M.Si.,  mengatakan agar senantiasa mendengarkan imbauan pemerintah di tengah Pandemi covid-19.

“Selalu jaga jarak, di Konawe ini bertambah lagi corona”tutupnya.

You cannot copy content of this page