ADVEKONOMI & BISNISNASIONALPELUANG BISNISPERBANKAN

Bank Sultra Raih Penghargaan dan Miliki Kinerja Keuangan Terbaik dari The Asian Post Best Regional Champion 2024

1669
×

Bank Sultra Raih Penghargaan dan Miliki Kinerja Keuangan Terbaik dari The Asian Post Best Regional Champion 2024

Sebarkan artikel ini
Olivia, Plh Kepala Biro Adm Perekonomian Setda Prov Sultra (Bagain Tengah) saat menerima Penghargaan yang diserahkan langsung oleh Anggota DPR RI Komisi XI Indah Kurnia.

KENDARI, Mediakendari.com – PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) atau Bank Sulawesi Tenggara (Bank Sultra) meraih penghargaan dari The Asian Post Best Regional Champion 2024.

Bank Sultra diberikan penghargaan karena dinilai dan dinyatakan memiliki kinerja keuangan terbaik dalam The Asian Post Best Regional Champion 2024.

Penghargaan yang diraih Bank Sultra itu diterima langsung oleh
Olivia selaku Plh Kepala Biro Adm Perekonomian Setda Provinsi Sultra dan diserahkan langsung oleh Anggota DPR RI Komisi XI Indah Kurnia.

Kegiatan yang merupakan Ajang apresiasi kepada Bank Pembangunan Daerah, Bank Perekonomian Rakyat Konvensional & Syariah serta
Perusahaan Penjaminan Daerah pencetak rapor kinerja keuangan terbaik yang dilaksanakan di The Stones Hotel – Kuta Provinsi Bali  pada 31 Mei 2024 lalu.

The Asian Post Research menilai, setidaknya ada sebanyak 17 Bank Pembangunan Daerah (BPD), 29 Bank Perekonomian Rakyat (BPR), dan 7 Bank
Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS) yang dinyatakan layak mendapatkan penghargaan dan memiliki kinerja keuangan terbaik

Kinerja Bank Sultra pada tahun 2023 diantaranya pada aset Bank Sultra terdapat kenaikan senilai 3.14% YoY.

Untuk penyaluran kredit Bank Sultra mengalami kenaikan sebesar 8.02 % YoY, untuk Laba Bank Sultra terdapat kenaikan sebesar 33.23% serta untuk kualitas kredit bermasalah NPL Gross maupun NPL Net keduanya mengalami trend penurunan.

Dalam ajang pemberian dan penerimaan penghargaan tersebut, turut dihadiri Friderica Widyasari Dewi sebagai Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan
Perlindungan Konsumen merangkap Anggota Dewan
Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), serta Chairman
Infobank Media Group Eko B. Supriyanto serta Ketua
Asosiasi Asbanda.

(Rils Bank Sultra)

You cannot copy content of this page