Reporter: Safrudin Darma
Editor : Kang Upi
BURANGA – Bupati Buton Utara (Butur) Drs. H. Abu Hasan, M.Pd menyantuni siswa kurang mampu di SD Negeri 1 Sara’ea. Pemberian santuana ini dilakukan dalam acara perpisahan siswa kelas 6 SD Negeri 1 Sara’ea di halaman sekolah, Kamis (20/6/2019).
“Kami juga akan memberikan santunan berupa uang tunai sebesar Rp.500 ribu dan hadiah berupa seragam kepada masing-masing siswa siswi yang kurang mampu dilingkup Sekolah SDN 1 Sarae’a,” papar Abu Hasan yang hadir didampingi Istri, Dra. Hj. Sitti Rabiah Abu Hasan.
Dalam sambutannya, Abu Hasan menjelaskan jika kedepannya untuk membangun dunia pendidikan dibutuhkan pikiran dan kerja keras.
“Sebagai alumni SDN 1 Sarae’a, maka insya Allah saya akan memberikan bantuan untuk sekolah ini. Dan saya juga akan merealisasikan permintaan pihak sekolah untuk pembangunan pagar tahun depan,” ungkapnya.
Baca Juga :
- Dinas Pariwisata Sultra Terbaik Soal Keterbukaan Informasi Publik
- Wakil Ketua Komisi V DPR RI Bersama Direktur Bendungan dan Danau Kementrian PUPR Kunjungi Lokasi Bendungan Pelisika
- KPU Muna Barat Sukses Raih Penghargaan Peringkat I Terkait Pengelolaan Pelaporan Dana Kampanye
- Nekat Bawa Sabu Seberat 104.25 Gram dengan Upah Rp 2 Juta, Pria di Muna Ditangkap Polisi
- Pemda Koltim Gelar Sayembara Logo HUT ke 12 Tahun
- Kapolri Apresiasi Peluncuran 2 Buku Antikorupsi di Harkordia
Ia juga menjelaskan, untuk menjadikan sekolah bermutu maka gurunya harus sarjana dan bisa mengelola kelas dengan baik, serta manajemen kepala sekolah harus bagus, transparan dan akuntabel.
“Saya akan minta Kepala Dikbud Kabupaten Butur agar mengevaluasi guru setiap sekolah untuk mencari guru yang ahli ITE itu yang diprioritaskan untuk disekolah yang bermutu,” pungkasnya. (A)