NEWS

Dikbud Sultra : Siswa yang Belum Vaksin Tetap Ikut Ujian

322
×

Dikbud Sultra : Siswa yang Belum Vaksin Tetap Ikut Ujian

Sebarkan artikel ini
Tampak Kadis Dikbud Sultra, Asrun Lio

KENDARI – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulawesi Tenggara (Dikbud Sultra) menjamin siswa belum vaksin tetap diikutkan dalam ujian sekolah berbasis komputer.

Kadis Dikbud Sultra, Asrun Lio mengatakan tak ada klasifikasi bagi siswa baik sudah mengikuti vaksin atau belum dalam pelaksanaan ujian sekolah di seluruh tingkatan pendidikan nantinya.

“Mereka (siswa) yang belum ikut vaksin itu karena alasan riwayat kesehatan dan jumlahnya memang sedikit. Mereka tetap diikutkan ujian sekolah tatap muka. Kan tidak ada syarat mengikuti ujian harus vaksin dulu,” ungkap Asrun Lio Rabu, 16 Maret 2022.

Baca Juga : Dikbud Sultra : Seleksi P3K Susulan Tidak Benar 

Asrun Lio mengeluarkan pernyataan tersebut, setelah adanya kebijakan sekolah yang akan memberlakukan sekolah tatap muka bagi siswa yang sudah ikut vaksin.

Sementara siswa belum vaksin baik tahap pertama dan kedua maka akan mengikuti pembelajaran tatap muka terbatas atau belajar online.

Namun, kata dia, kebijakan tersebut tidak akan diterapkan saat pelaksanaan ujian sekolah berbasis komputer.

Baca Juga : Dikbud Sultra Satukan Semua Pelayanan di Kantor Induk 

Menurutnya, saat ini cakupan vaksinasi pelajar di seluruh daerah di Sultra sudah mencapai di atas 80%.

“Kita juga terus berupaya untuk melakukan vaksin 100 persen siswa dan tenaga pendidik, tetapi beberapa orang belum divaksin karena alasan komorbit,” jelas Asrun Lio.

Selain itu, ia menyampaikan saat ini masih ada sekolah di beberapa daerah yang ditutup sementara untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Tetapi setelah mereka sehat maka kembali lagi dibuka dan melaksanakan pembelajaram seperti biasa,” pungkasnya.

 

Penulis : Sardin.D

You cannot copy content of this page